Hati-hati yang Akan Bepergian, Cuaca di Jakarta Diprediksi Berawan pada Jumat Siang hingga Malam
Arsip foto - Nelayan memindahkan bahan bakar untuk kapal bagan saat langit berawan di Pantai Pasie Nan Tigo, Padang, Sumatera Barat, Senin (2/11/2020).
Foto: ANTARA/Iggoy el FitraJakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan cuaca pada hari Jumat di wilayah Jakarta diprediksi akan berawan pada siang hingga malam hari.
Pada Jumat pagi hampir seluruh wilayah Jakarta diprediksi akan cerah, kecuali Jakarta Selatan dan Kepulauan Seribu yang akan cerah berawan.
Untuk suhu rata-rata di pagi hari diperkirakan 27 hingga 30 derajat Celcius, sedangkan untuk kelembapan udara pada pagi hari rata-rata 66 - 83 persen.
Memasuki siang hari seluruh wilayah Jakarta akan berawan, dengan suhu rata-rata pada siang hari yaitu 28 hingga 34 derajat Celcius, sedangkan untuk kelembapan udara pada siang hari rata-rata 48 - 79 persen.
Selanjutnya pada sore hari seluruh wilayah Jakarta akan berawan tebal dengan suhu rata-rata yaitu 29 hingga 30 derajat Celcius dan kelembapan udara pada sore hari rata-rata 63 - 75 persen.
Berikutnya untuk malam hari hampir seluruh Jakarta akan cerah berawan, kecuali Kepulauan Seribu yang akan berawan, sementara untuk suhu rata-rata pada malam hari berkisar 27 hingga 30 derajat Celcius, sedangkan kelembapan udara pada malam hari berkisar 68 - 83 persen.
Sementara itu, pada Sabtu (26/10) dini hari seluruh wilayah Jakarta akan berawan tebal dengan suhu rata-rata 23 - 27 derajat Celcius sedangkan kelembapan udara pada malam hari berkisar 86 - 94 persen.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- IBW 2024, Ajang Eksplorasi Teknologi Blockchain Kembali Digelar
- Desa Energi Berdikari Pertamina di Indramayu Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi
- Genap 70 Tahun, Ini 5 Film Godzilla Kurang Terkenal yang Juga Perlu Ditonton
- Haris Azhar Temukan Data Dugaan Politisasi Hukum di Pilkada Banten
- Ini Rekomendasi Liburan Akhir Pekan di Jakarta, Ada Konser K-pop 2NE1