Hasil Tumbukan Lempeng
Foto:Everest tidak tergolong gunung berapi. Gunung ini terjadi karena peristiwa tektonik, pergerakan lempeng bumi. Secara teori, Everest terbentuk karena terjadinya tumbukan/subduksi konvergen antara lempeng India dan Euroasia yang mendorong tanah ke atas.
Tumbukan lempang menciptakan pegunungan Himalaya dan dataran tinggi Tibet mengarah ke timur-barat, membentang sejauh 2.900 km. Puncak penggunungan tinggi ini adalah Gunung Everest. Perhitungan terbaru Nepal and Tiongkok memiliki ketinggian 8.848,86 meter.
Dalam sejarahnya, menurut laman The Geological Society, sekitar 225 juta tahun lalu, India adalah sebuah pulau besar di lepas pantai Australia. Dia dipisahkan dengan Asia oleh Samudra Tethys yang sudah menghilang. Pulau atau lempeng besar ini pecahan dari benua super Pangaea yang mulai pecah 200 juta tahun lalu.
Lempeng India selanjutnya bergerak ke utara menuju lempeng benua Euroasia. Sekitar 80 juta tahun lalu, posisi lempeng India, 6.400 km di selatan benua Asia. Selanjutnya, bergerak menuju tempatnya saat ini dengan kecepatan antara 9 dan 16 cm per tahun.
Ketika terjadi subduksi konvergen, lempeng India menunjam ke bawah. Namun tidak semua lempeng India mengalami subduksi terutama pada bagian atas. Sebagian yang tidak tersubduksi menciptakan sediman tebal membentuk pegunungan Himalaya.
Sebelum terjadi subduksi antara lempeng India dan Euroasia, kecepatan pergerakan lempeng India 50-40 meter per tahun. Setelah terjadi subduksi, laju pergeseran melambat menjadi 4-6 cm per tahun.
Sampai kini wilayah pegunungan Himalaya hingga Tibet, tempat terjadinya tumbukan, sering terjadi gempa dan masih mengalami pengangkatan sekitar 1 cm per tahun. Namun pelapukan yang terjadi pada batuan dan erosi juga menurunkan batuan ini pada kecepatan yang hampir sama. hay/G-1
Redaktur: Aloysius Widiyatmaka
Penulis: Haryo Brono
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Kurangi Beban Pencemaran Lingkungan, Minyak Jelantah Bisa Disulap Jadi Energi Alternatif
- 2 Keren Terobosan Ini, Sosialisasi Bahaya Judi “Online” lewat Festival Film Pendek
- 3 Laga Krusial PSG Kontra Manchester City
- 4 Pertamina JBT Jamin Pasokan BBM Aman di Tengah Bencana Alam di Jawa Tengah
- 5 Terus Dikebut Pembangunannya, Pembiayaan IKN Skema KPBU Capai Rp60,93 Triliun
Berita Terkini
- Pegawai BRI yang "Merampok" Uang Nasabah Ini Divonis 6 Tahun Penjara
- Gawat, Gunung Es yang Hanyut Bahayakan Pulau Georgia Selatan dan Satwa Liar
- Banyak Warga yang Menunggu Ini, Pasar Imlek Semawis Digelar untuk Sambut Perayaan Imlek di Semarang
- Sah Resmi Berlaku Kebijakan Ini, BGN Tegaskan Makan Bergizi Gratis Tetap Jalan saat Ramadhan
- Ada Apa Sampai Komnas Perempuan Minta agar Anggaran Tidak Diblokir Kemenkeu