Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Hasil Riset: Takut Kena 'Hukuman' Jadi Alasan Kelompok Rentan Mau Vaksinasi Covid

Foto : ANTARA/Prasetia Fauzani

Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 di Lapas Kelas IIA Kediri, Kota Kediri, Jawa Timur, Selasa (7/9/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

Citra Indah Lestari, The University of Melbourne; Dwidjo Susilo, Universitas Gadjah Mada , dan Shita Dewi, Universitas Gadjah Mada

Saat diperkenalkan pada Januari 2021, vaksinasi COVID-19 menuai banyak pro dan kontra di masyarakat Indonesia.

Faktanya, mayoritas penduduk bersedia divaksin. Pada 2023 ini, lebih dari 74% atau 174 juta masyarakat Indonesia - hingga 10 Mei 2023 - yang menjadi sasaran vaksinasi telah menerima dua dosis vaksin COVID-19.

Di balik keberhasilan tersebut, masih terdapat pertanyaan mengenai akses dan penerimaan vaksinasi COVID-19 bagi kelompok rentan. Setelah dua tahun pelaksanaan program vaksinasi COVID-19 di Indonesia, bagaimana pandangan masyarakat rentan terhadap vaksinasi COVID-19?

Kementerian Kesehatan telah mengidentifikasi kelompok rentan target penerima vaksin COVID-19, yaitu penyandang disabilitas, masyarakat adat, penghuni lembaga pemasyarakatan, pemerlu pelayanan kesejahteraan sosial (PPKS), pekerja migran Indonesia bermasalah (PMIB), dan masyarakat yang belum memiliki NIK (Nomor Induk Kependudukan).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top