Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Harus Berani Keluar dari Zona Nyaman

Foto : Istimewa

Rektor UPVNJ, Erna Hernawati.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Rektor Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPVNJ) Erna Hernawati meminta civitas akademika UPNVJ untuk berani keluar dari zona nyaman. Sehingga, bisa melahirkan perubahan untuk kemajuan universitas.

"Seluruh sivitas akademika UPNVJ harus mampu dan memiliki keberanian dan ketulusan untuk beralih dari zona nyamannya selama ini. Ini menjadi tantangan bagi kita semua," kata Erna seperti dikutip dari keterangan tertulis Humas UPNVJ yang diterima Koran Jakarta, Minggu (19/9).

Erna menegaskan, jika universitas yang dipimpinnya berkomitmen untuk menjalankan program pendidikan sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo. Universitas yang dipimpinnya akan menegaskan diri sebagai sebagai Kampus Bela Negara.

"Merespons arahan Presiden Joko Widodo dalam pidatonya yang disampaikan di depan MPR/DPR/DPD pada Senin (16/8), UPNVJ sebagai Kampus Bela Negara berkomitmen menjalankan program yang mendorong profesionalisme dan berupaya meningkatkan kualitas layanan kepada para pemangku kepentingan," kata Erna.

Seperti diketahui, kata Erna, dalam pidato di depan anggota MPR, DPR dan DPD, Presiden Joko Widodo menyebutkan empat hal yang berkaitan dengan belanja pegawai. Arahan Presiden ini, menurut Erna akan menjadi perhatian seluruh sivitas akademika UPNVJ.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top