Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Guyon Maton ala Praktisi Keuangan

Foto : dok. Ketoprak Finansial
A   A   A   Pengaturan Font

Lakon 'Arya Penangsang' yang digelar komunitas masyarakat keuangan, perbankan, BUMN, ekonom, Anggota DPR Komisi XI yang membidangi keuangan dan kalangan media massa, membawa pesan kuat soal kehidupan dan juga soal melestarikan kesenian tradisi ketoprak.

Komunitas Keuangan Perbankan kembali menggelar seni ketoprak dengan lakon kali ini Arya Panangsang yang diselenggarakan di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, belum lama ini.

Kesenian ketoprak, yang sejatinya sebuah pentas drama tradisional yang kental akan unsur jenaka ini menjadi kian menarik, karena yang memainkan adalah orang-orang yang biasa berkecimpung di bidang keuangan, yang secara penampilan mungkin tak jauh dari kata 'serius'.

Kendati demikian, dalam gelarannya gemuruh tawa tetap terdengar sangat kencang dari para penonton yang hadir saat itu, ada saja tingkah dan spontanitas dari pemain yang mampu memancing tawa, semisal sesekali lupa naskah dan yang paling mengundang tawa ketika mereka memelesetkan istilahistilah ekonomi, yang tentunya sangat mengena dengan isu kekinian.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top