Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gubernur M Ridwan Kamil Sebut JMSC Hadir untuk Lindungi Pekerja Migran Asal Jawa Barat

Foto : ANTARA/Humas Pemda Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil (tengah), Wakil Menteri Ketenagakerjaan RI Afriansyah Noor (kiri) dan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jabar Rachmat Taufik Garsadi (kanan), seusai launching LTSA PMI Jawa Barat atau JMSC, di Bandung, Senin (15/5).

A   A   A   Pengaturan Font

Di dalamnya ada informasi kerja di luar negeri, ada info lembaga-lembaga yang bisa dijadikan mitra, dan juga ada tentang tata cara jika PMI menghadapi masalah harus minta perlindungan ke mana.

Gubernur Jabar menuturkan dalam aplikasi ini pun terpampang lowongan pekerjaan yang perlu diketahui oleh calon pekerja. Dia pun mengatakan dalam aplikasi ini para pencari kerja diarahkan untuk bekerja lewat pihak resmi yang memiliki prosedur resmi untuk penyaluran pekerja di luar negeri.

Semenjak tahun 2021, katanya, Provinsi Jabar telah mengembangkan desain tata kelola pekerja migran Indonesia asal Jabar berkolaborasi dengan GIZ (Deutsche Gesellschaft für Internationale Zusammenarbeit Gmbh).

GIZ adalah institusi milik Pemerintah Federal Jerman, di bidang kerja sama internasional, untuk pembangunan berkelanjutan dengan melakukan beberapa kegiatan.

Aplikasi ini pun menyusun 10 top job positions bagi pekerja migran Indonesia asal Jabar, di antaranya caregiver, nurser, housekeeper, desainer multimedia, web developer dan cyber security, yang saat ini jabatan tersebut diminati dan dibutuhkan oleh negara penempatan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top