Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Senin, 27 Mar 2023, 15:00 WIB

Golden State Warriors takluk 96-99 dari Timberwolves

Pebasket Minnesota Timberwolves Jordan McLaughlin (6) melakukan layup dalam pertandingan NBA melawan Golden State Warriors di Chase Center, San Francisco, California, AS (26/3/2023). Minnesota Timberwolves mengalahkan Golden State Warriors dengan skor 99-96.

Foto: ANTARA FOTO/Neville E. Guard-USA TODAY Sports via

Jakarta - Jawara NBA musim lalu Golden State Warriors takluk dari Minnesota Timberwolves dengan skor akhir 96-99 dalam laga lanjutan NBA yang digelar di Chase Center Arena San Franscisco, Senin WIB.

Karl-Anthony Towns mencetak tembakan tiga angka saat pertandingan tersisa 11 detik dan mengubah skor menjadi 98-96 untuk keunggulan Timberwolves. Tambahan satu angka dari lemparan bebas RudyGobertmembawa Wolveslebih unggul 99-96.

Meskipun di satu detik terakhirStephen Curry mencoba melepaskan tembakan tiga angka dari pinggir lapangan namun upaya itu gagal dan Warriors harus menelan kekalahannya dariTimberwolves.

Dalam gim yang sengit tersebut, Naz Reid mencetak poin tertinggi untuk Timberwolves dengan 23 poin meski memulai permainan dari bangku cadangan. Karl-Anthony Towns mencetak 14 poin, Anthony Edwards 13 poin, Kyle Anderson dan Mike Conley Jr masing-masing menambahkan 12 poin, dan Rudy Gobert 10 poin dengan 18 rebound.

Sementara di kubu Warriors Jordan Poole mencetak 27 poin, Stephen Curry mencatat 20 poin, sembilanassist, dan enam rebound, Klay Thompson 15 poin, dan Draymond Green 12 poin.

Pelatih Timberwolves Chris Finch mengatakan timnya sangat percaya diri dalam bermain bertahan di setiap posisi, di seluruh lapangan, bahkan saat Stephen Curry memegang bola dan bersiap untuk menembak.

"Pertahanan kami sangat-sangat baik," kata Chris Finch, melansir laman resmi NBA.

"Ketika Anda bermain melawan tim Warriors, ada banyak tanggung jawab untuk terus mengejar, terus berjuang, dan terus melawan," katanya lagi.

Saat ini Golden State Warriors dan Minnesota Timberwolves berada di posisi enam dan tujuh klasemen NBA Wilayah Barat dengan selisih satu kemenangan.

Warriors mengumpulkan 39 menang dan 37 kalah, sementara Timberwolves 38 menang dan 37 kalah.

Untuk sementara, Warriors memiliki keuntungan dengan berada di posisi enam karena bisa lolos secara otomatis ke babak play off NBA. SedangkanTimberwolves yang berada di posisi tujuh harus bersaing dengan tim di posisi delapan, sembilan, dan sepuluh untuk bermain di babak play in dan memperebutkan dua tiket ke babak play off.

Dengan tujuh laga tersisa, kedua tim harus bersaing ketat untuk memperebutkan posisi enam atau lebih tinggi guna memastikan lolos ke babak play off dengan mudah.

Selanjutnya, Timberwolves akan berhadapan dengan Sacramento Kings besok dan Warriors akan menjamu New Orleans Pelicans pada Rabu (29/3).

Redaktur: Sindi B Natalia Panjaitan

Penulis: Antara, Arif

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.