Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Geram ke AS! Kini Tiongkok Ngotot Hingga Ancam Inggris Soal Taiwan, Ada Apa?

Foto : Istimewa

Bendera Inggris dan Tiongkok

A   A   A   Pengaturan Font

Duta Besar Tiongkok untuk Inggris, Zheng Zeguang mendesak politisi Negeri Ratu Elizabeth untuk tidak mengikuti jejak Amerika Serikat (AS) mengingjakkan kaki di Taiwan. Ini disampaikan seiring kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan, yang menuai kecaman Tiongkok.

Berbicara pada konferensi pers di London, Duta Besar Tiongkok, Zheng Zeguang, yang telah berada di daftar sanksi parlemen sejak musim panas lalu, juga mengingatkan pemerintah Inggris tentang komunike bersama yang ditandatangani kedua negara pada tahun 1972, ketika mereka mulai bertukar duta besar.

"Ini adalah campur tangan dalam urusan internal Tiongkok yang pasti akan menyebabkan konsekuensi yang parah dalam hubungan Tiongkok-Inggris," kata Zheng, dikutip dari The Guardian, Kamis (4/8).

"Kami meminta pihak Inggris untuk mematuhi komitmennya sendiri dan tidak meremehkan sensitivitas ekstrem dari masalah Taiwan, dan tidak mengikuti jejak AS," lanjutnya.

Komentar Zheng datang saat Pelosi memulai kunjungan kontroversialnya ke Taiwan, di mana Beijing mengklaim kedaulatannya. Pelosi mengatakan kunjungannya untuk menunjukkan solidaritas terhadap demokrasi Asia yang dinamis, tetapi sebagai tanggapan, Beijing mengeluarkan sejumlah peringatan dan ancaman.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top