Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Special Lecture

Gaya Hidup Digital Nomad bagi Millennial Korsel

Foto : dok. kbri Korsel
A   A   A   Pengaturan Font

Sudah menjadi keniscayaan bahwa dengan perkembangan teknologi informasi, terutama dengan munculnya internet, banyak tercipta peluang kerja baru. Youtuber dan Selebgram saat ini menjadi pilihan profesi menjanjikan bagi banyak kaum millennial.

Ya, tren ini banyak mengubah pola pikir anak muda zaman now. Siapa yang tidak tertarik untuk tinggal di Bali, bekerja hanya dengan laptop yang tersambung saluran internet gratis yang disediakan di cafe - cafe sambil menyeruput kopi vanilla late? Tak perlu waktu dihabiskan seharian di kantor. Cukup bekerja beberapa jam saja, sisa waktu dapat dinikmati dengan surfing, jalan-jalan di pantai ataupun kongkow dengan teman - teman satu komunitas.

Itulah gambaran digital nomad yang dipaparkan Dubes RI untuk Korea Selatan (Korsel), Umar Hadi dihadapan lebih dari seratus mahasiswa di Busan dalam Special Lecture yang diselenggarakan sebagai salah satu mata program dalam promosi terpadu KBRI Seoul bertema Easy Access Indonesia; Unlocking the Infinite Culture, Nature and Venture, pekan lalu, di kampus Busan University of Foreign Studies (BUFS) bekerja sama dengan ASEAN Culture House di Busan.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top