Ganjar Berpesan Agar Masyarakat Tetap Bersatu di Pemilu 2024
Berbincang dengan buruh -- Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo berbincang dengan buruh linting tembakau PT Sari Tembakau Harum di Kendal, Jawa Tengah, Rabu (17/1). Ganjar Pranowo mengapresiasi sejumlah pabrik karena memperkerjakan banyak buruh perempuan dan berjanji akan menyejahterakan ekonomi para buruh.
Foto: ANTARA/Yulius Satria WijayaKENDAL - Calon presiden (Capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo berpesan agar masyarakat tetap bersatu apa pun pilihan politik mereka dalam Pemilu 2024 dan jangan menyebar hoaks.
"Sekarang lagi proses pemilu, kami harapkan semua saling menjaga perasaan, jangan saling menyakiti, jangan menyebar hoaks. Kalau mau lihat yang sedikit beradu pikiran, monggo (silakan) lihat debatnya (debat capres-cawapres)," kata Ganjar saat kunjungan ke PT Sari Tembakau Harum, Kelurahan Cepiring, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Rabu (17/1).
Ganjar juga meminta masyarakat untuk tetap rukun dan tidak mendebat orang lain yang berbeda pilihan politik pada Pemilu 2024.
"Yang di bawah (akar rumput), tidak usah ikut debat, ya; yang di bawah tetap guyub, tetap rukun. Sehingga, nanti pemilu berjalan dengan baik dan insyaallah kita semua menuju negara yang lebih baik lagi," kata Ganjar.
Para perempuan pekerja di pabrik tersebut tampak antusias dengan kedatangan mantan gubernur Jawa Tengah itu di tengah-tengah mereka. Mereka mengerumuni Ganjar dan berebut maupun berswafoto dan bersalaman. "Pak Ganjar, foto dulu, Pak," kata salah seorang perempuan pekerja pabrik tersebut.
Pentingnya Kesetaraan
Dalam kesempatan itu, Ganjar mengatakan pentingnya kesetaraan dan terciptanya lingkungan kerja yang inklusif. "Inspirasi yang bisa diberikan kepada perusahaan-perusahaan lain termasuk sebenarnya di pemerintah juga agar makin inklusif sehingga mereka yang berkebutuhan khusus bisa bekerja dengan nyaman, dengan aman," kata Ganjar.
Pihaknya pun mengapresiasi pabrik tembakau tersebut karena sebagian besar pekerjanya adalah para perempuan. Mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut berharap kesetaraan yang ada di perusahaan ini dapat menginspirasi perusahaan-perusahaan lainnya untuk melakukan hal serupa.
"Maka penting kiranya inspirasi ini untuk bisa ditiru yang lain sehingga kesetaraan atau hak untuk bisa mendapatkan pekerjaan tidak lagi tersekat-sekat dan betul-betul mesti inklusif dan praktiknya ada di sini, salah satunya," tuturnya.
Pihaknya juga mengapresiasi para perempuan tangguh yang telah bekerja dan menjadi tulang punggung bagi keluarga mereka. "Saya melihat perempuan-perempuan tangguh ini mereka punya kekuatan. Tadi ada ibu hamil, maka kita pastikan mereka kesehatannya tidak terganggu. Khusus untuk ibu hamil yang sedang bekerja, maka tadi saya tanyakan sudah diperiksa belum kandungannya, mereka penuh semangat, pasti ini juga tulang punggung keluarga," kata Ganjar.
Sementara itu, Ketua TPD Ganjar-Mahfud wilayah Sulawesi Utara, Rio Dondokambey, menilai pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD tepat untuk memimpin Indonesia.
"Saya mau sampaikan calon nomor urut 3 adalah yang paling tepat," kata Rio di kediamannya di Kolongan, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Rabu.
Menurut Rio, pasangan Ganjar-Mahfud merupakan calon pemimpin terbaik untuk mengawal toleransi dan persaudaraan antara umat beragama di Indonesia.???????
Selain itu, Rio tak memungkiri bahwa pemilu memunculkan sekat-sekat di antara masyarakat. Kendati demikian, tambahnya, pasangan Ganjar-Mahfud dapat merangkul semua elemen masyarakat bila terpilih memenangi Pilpres 2024.
- Baca Juga: Gunung Ibu Kembali Erupsi
- Baca Juga: KPU: Cagub Terjerat OTT di Bengkulu Dapat Ikut Pilkada
Oleh karena itu, dia optimistis pasangan Ganjar-Mahfud senantiasa dapat menjaga kerukunan umat beragama di Indonesia. "Pak Ganjar dan Pak Mahfud nantinya kalau diperkenankan diberi mandat jadi presiden-wakil presiden akan merangkul semua elemen masyarakat. Pasti akan selalu menjaga kerukunan," ujar anak dari politikus PDI Perjuangan sekaligus Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey itu.
Redaktur: Sriyono
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Tiongkok Temukan Padi Abadi, Tanam Sekali Panen 8 Kali
- 2 Cegah Jatuh Korban, Jalur Evakuasi Segera Disiapkan untuk Warga Sekitar Gunung Dempo
- 3 BKD Banten Periksa Pejabat Kesbangpol Buntut Spanduk Kontroversial
- 4 Ratusan Pemantau Pemilu Asing Tertarik Lihat Langsung Persaingan Luluk-Khofifah-Risma
- 5 Dharma-Kun Berjanji Akan Bebaskan Pajak untuk Pengemudi Taksi dan Ojek Online
Berita Terkini
- Naik Bus Wisata Gratis ke Istana Panda Taman Safari Bogor, Nikmati Sensasi Kabut di Ketinggian
- Gunung Ibu Erupsi Lagi, Luncurkan Abu Setinggi 2 Km
- Tidak Hanya Siswa, Guru Juga Perlu Merasa Aman di Sekolah
- Pramono Anung Bakal Nyoblos di TPS 046 Cipete Selatan
- 65 Vendor Ikuti Pameran Pernikahan Tradisional Terbaik di The Sultan Hotel Jakarta