Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gandeng YCAB Foundation, IMCD Indonesia Luncurkan Program Green Smart Leaders

Foto : Istimewa

IMCD Indonesia dan YCAB Foundation menggelar IMCD Green Smart Leaders untuk siswa SMA.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - IMCD Indonesia, mitra distribusi terkemuka global dan formulator bahan kimia dan bahan khusus, menggelar Pameran dan Kompetisi IMCD Green Smart Leaders untuk siswa sekolah menengah atas (SMA).

Program yang merupakan lanjutan dari program IMCD STEM4Youth pada 2022 bekerjasama dengan YCAB Foundation ini menampilkan proyek daur ulang inovatif yang dibuat siswa dan edukasi untuk meningkatkan kesadaran terkait keberlanjutan di kalangan generasi muda.

Indonesia, sebagai salah satu negara dengan populasi terbesar di dunia, masih berjuang dengan sistem pengelolaan sampah. Jika tidak ditangani dengan baik, maka berpotensi menyebabkan masalah yang lebih besar untuk lingkungan di kemudian hari, seperti perubahan iklim.

Sebagian masyarakat telah mengadopsi metode 3R (Reduce, Reuse, Recycle) untuk mengelola sampahnya. Namun, sebagian lainnya masih belum memahami betapa pentingnya mengelola sampah. Program Green Smart Leaders bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran lingkungan pada generasi muda, sekaligus memberdayakan mereka untuk dapat menciptakan produk yang dapat dipasarkan dengan menggunakan bahan daur ulang.

"Sebagai perusahaan distribusi global bahan kimia dan bahan khusus, kami sadar betapa pentingnya menjaga lingkungan. Kami bangga bisa berpartisipasi dalam program Green Smart Leaders yang mendukung peningkatan kesadaran mengenai masalah lingkungan dan berkontribusi terhadap kehidupan berkelanjutan untuk generasi mendatang," ujar Adelia Sia, Managing Director dari IMCD Indonesia, pada peluncuran program IMCD Green Smart Leaders yang bertepatan dengan Hari Bumi Internasional di Jakarta belum lama ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top