
Galeri 24 Luncurkan Emas Batangan Motif Batik Indonesia
Galeri 24 meluncurkan emas batangan bermotif batik Indonesia.
Foto: ANTARA/HO-Galeri 24JAKARTA - Galeri 24 meluncurkan produk emas batangan dengan konsep Batik Nusantara yang dikemas secara eksklisif dalam bentuk buku.
Kepala Divisi Produksi dan Pemasaran PT Pegadaian Galeri 24 Utik Rahayu menjelaskan Galeri 24 menghadirkan 4 jenis tema batik yang salah satu tujuan utamanya adalah meningkatkan nilai pada produk emas batangan itu sendiri. Serta memberikan variasi pilihan emas batangan baik untuk investasi maupun untuk koleksi. Empat motif batik warisan budaya nusantara yang diangkat kali ini yaitu Batik Kawung, Sulur Anggrek, Mega Mendung dan Pring Sedapur.
"Buku Batik tersedia dalam 2 varian denom yaitu varian total gram 2.2 dan varian total berat 4.2 Indonesia adalah negara yang kaya akan keberagaman budaya. Salah satunya adalah Batik sebagai warisan budaya bangsa yang wajib dilestarikan dan diimplementasikan dalam berbagai sektor, salah satunya adalah emas," kata Utik Rahayu di Jakarta, Senin, (19/2).
Ia menambahkan berangkat dari itu semua, Galeri 24 menghadirkan emas batangan dengan konsep Batik Nusantara yang dikemas secara eksklusif dalam bentuk buku. Hadirnya seri emas batik ini menjadi bentuk inovasi dalam rangka memperkuat pasar emas perusahaan.
"Galeri 24 berkomitmen melestarikan kecintaan masyarakat akan budaya batik melalui emas batangan," jelasnya.
Proses penciptaan produk ini dimulai pada bulan oktober, yang juga merupakan bulan batik nasional Lebih jauh Utik menyampaikan, Galeri 24 membuka Pre Order untuk nasabah. Proses desain telah dimulai sejak bulan Oktober 2023 yang sekaligus merupakan Bulan Batik Nasional dan akan resmi diluncurkan pada akhir februari 2024.
"Pre order dibuka mulai tanggal 16 - 29 Februari 2024 Jadi, tunggu apalagi, bagi masyarakat yang ingin menambah koleksi atau berminat berinvestasi emas batangan batik series ini, dapat mengunjungi outlet Galeri 24 di kota anda," tutupnya.
Redaktur: Muchamad Ismail
Penulis: Mohammad Zaki Alatas
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap Interpol
- 2 Didakwa Lakukan Kejahatan Kemanusiaan, Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap
- 3 Luar Biasa, Perusahaan Otomotif Vietnam, VinFast, Akan Bangun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum hingga 100.000 Titik di Indonesia
- 4 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
- 5 KAI Daop 6 Menggandeng Kejaksaan untuk Menyelamatkan Aset Negara di Sleman
Berita Terkini
-
Indonesia-Spanyol Perkuat Kerja Sama Bilateral
-
Mendagri Meminta Jalan Segera Diperbaiki Jelang Mudik Lebaran
-
Gubernur Gorontalo Mendesak Percepatan Penyelesaian Dokumen Pertambangan Rakyat
-
MinyaKita di Depok Tak Sesuai Takaran Seharusnya
-
Sudinkes Jakarta Selatan Memastikan Takjil Ramadan Aman dari Bahan Berbahaya