Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gaet Eksekutif Milenial, Apartemen Tamansari Bintaro Mansion Rilis Harga Rp300 Jutaan

Foto : Istimewa

Apartemen Tamansari Bintaro Mansion.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Apartemen Tamansari Bintaro Mansion dari PT Wijaya Karya Realty ("WIKA Realty")meluncurkan harga terbaru untuk unit studio mulai dari Rp300 jutaan.

Apartemen ini tersedia dalam empat pilihan unit; Studio Pinewood dengan luasan 25 meter persegi, 1 Bedroom Rosewood dengan luasan 33 meter persegi, 2 Bedroom Acacia luasan 66 meter persegi, dan 3 Bedroom Cinnamon dengan luasan 78 meter persegi.

Sementara unit Studio Pinewood dijual dengan harga Rp375 juta, dari sebelumnya Rp575 juta, dan unit 1 Bedroom Rosewood dengan harga Rp495 juta, dari sebelumnya Rp760 juta.

"Tamansari Bintaro Mansion dikembangkan untuk menjadi hunian yang bernilai tinggi bagi penghuninya, baik secara ekonomi dengan peningkatan capital gain di masa depan seiring dengan pembangunan di kawasan Bintaro yang terus berkembang menjadi kawasan elite baru di selatan Jakarta," ujar Hoshi Mitchel Hutabarat, Expert Marketing WIKA Realty dalam keterangan tertulisnya, kemarin.

Hoshi menjelaskan, apartemen ini merupakan pilihan tepat bagi investor milennial untuk mendapatkan passive income dengan potensi rental income untuk Tipe Studio mulai dari Rp4-5 juta/bulan.

Mengusung konsep "Premium Minimalism for Millenial Executive", Tamansari Bintaro Mansion adalah apartemen eksklusif satu tower dengan fasilitas lengkap untuk kebutuhan penghuninya.

Setiap unit ditunjang dengan high speed internet access. Sementara untuk memelihara kebugaran tersedia Fitness Centre dan Sky Pool untuk relaksasi.

Tak hanya itu, di apartemen ini juga terdapat function hall yang dapat digunakan untuk menyelenggarakan berbagai acara, serta ATM centre dan laundry shops untuk memudahkan kebutuhan sehari-hari.

Apartemen siap huni ini didukung dengan keberadaan fasilitas umum di sekitarnya seperti sekolah dari tingkat playgroup hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) berskala nasional dan internasional, Rumah Sakit Pondok Indah Bintaro Jaya, dan Pusat Perbelanjaan Bintaro Xchange 1 & 2 yang hanya berjarak 5 menit.

Dengan lokasinya yang strategis di Jalan Jombang Raya No. Kav 88, Pd. Kacang Timur, Tangerang Selatan, Apartemen Tamansari Bintaro Mansion memberikan kemudahan bagi penghuninya yang memiliki mobilitas tinggi.

Keberadaan Tol Pondok Indah memungkinkan akses ke Bandara Soekarno Hatta dalam waktu 40 menit dan ke Pondok Indah, Jakarta Selatan dalam waktu 20 menit. Tidak hanya itu, transportasi massa seperti Commuterline dan InTrans Bus juga tersedia untuk mengantarkan penghuni ke CBD Jakarta dari titik pertemuan yang telah ditetapkan.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top