Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Evakuasi Korban Lion Air Diperpanjang Tiga Hari

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Untuk menuntaskan evakuasi para korban pesawat Lion Air dengan nomor registrasi PK-LQP, Basarnas memperpanjang tiga hari pencarian mereka yang menjadi korban.

JAKARTA - Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan atau Badan SAR Nasional (Basarnas) memutuskan memperpanjang tiga hari masa evakuasi korban pesawat Lion Air dengan nomor registrasi PK-LQP yang jatuh pada Senin (29/10). Perpanjangan ini dimulai hari Senin (5/11).

"Jadi kami putuskan operasi evakuasi diperpanjang tiga hari sejak besok. Hari ini hari ketujuh, kami tambah tiga hari lagi," kata Kepala Basarnas, Marsekal Madya TNI Muhammad Syaugi, di Dermaga JICT 2 Tanjung Priok, Jakarta, Minggu (4/11).

Proses evakuasi saat ini sudah hari ketujuh. Setelah berdialog dan berbicara dengan tim, tambah Syaugi, Basarnas memutuskan untuk memperpanjang tiga hari. Mudah-mudahan dalam tiga hari ke depan operasi ini bisa selesai.

Perpanjangan ini melihat dari hasil Remotely Operated Vehicles (ROV) yang diturunkan tim SAR gabungan hari ini. ROV diturunkan sejauh 250 meter dan terlihat masih banyak korban yang harus dievakuasi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Yolanda Permata Putri Syahtanjung

Komentar

Komentar
()

Top