Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Erdogan Berharap Kesepakatan Biji-bijian Diperpanjang

Foto : AFP/OZAN KOSE

Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan

A   A   A   Pengaturan Font

Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, akan menekan Russia untuk memperpanjang kesepakatan ekspor biji-bijian Laut Hitam selama setidaknya tiga bulan.

ISTANBUL - Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, pada Sabtu (8/7) mengatakan bahwa dia akan menekan Russia untuk memperpanjang kesepakatan ekspor biji-bijian Laut Hitam selama setidaknya tiga bulan. Erdogan juga mengumumkan rencana kunjungan Presiden Russia Vladimir Putin ke Turki pada Agustus mendatang.

Presiden Erdogan menyampaikan hal itu dalam konferensi pers bersama dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy, setelah keduanya bertemu untuk membahas nasib kesepakatan pangan yang dimediasi oleh Turki dan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada tahun lalu. Kesepakatan tersebut memungkinkan ekspor biji-bijian dari pelabuhan-pelabuhan Ukraina melalui Laut Hitam dilakukan dengan aman meski perang masih berkecamuk.

Presiden Erdogan berupaya untuk memperpanjang kesepakatan ekspor biji-bijian Laut Hitam setelah 17 Juli dan untuk periode yang lebih lama sedang berjalan. Kesepakatan itu akan menjadi salah satu isu dalam agenda pertemuannya dengan Putin di Turki bulan depan, kata Presiden Erdogan.

"Harapan kami adalah kesepakatan itu akan diperpanjang setidaknya satu kali setiap tiga bulan, bukan per dua bulan. Kami akan berupaya terkait hal ini dan mencoba meningkatkan durasinya menjadi dua tahun," kata Presiden Erdogan.SB/ST/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top