Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Enam Bandara AP I Sukses Layani Kepulangan Jemaah Haji ke Tanah Air

Foto : Istimewa.

Ilustrasi – Kepulangan jemaah haji dari Tanah Suci Mekkah Arab Saudi.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Angkasa Pura I (AP I) melalui enam bandara yang dikelolanya sukses melayani kepulangan sebanyak 106.779 jemaah haji dari Tanah Suci. Seluruh proses kepulangan jemaah haji yang tergabung dalam 282 kelompok terbang (kloter) tersebut berlangsung pada periode 4 Juli hingga 4 Agustus 2023, serta berjalan dengan aman, selamat, tertib, dan lancar.

Direktur Utama AP I Faik Fahmi menyatakan pada Angkutan Udara Jemaah Haji (Angkutan Haji) Tahun 2023 ini, AP I telah mempersiapkan enam bandara yang dikelola sebagai bandara embarkasi dan debarkasi haji, yakni Bandara Syamsudin Noor Banjarbaru, Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, Bandara Zainuddin Abdul Madjid Lombok, Bandara Adi Soemarmo Solo, Bandara Juanda Surabaya, serta Bandara Sultan Hasanuddin Makassar.

"Syukur Alhamdulillah, seluruh proses embarkasi dan debarkasi para jemaah haji pada 2023 di enam bandara kami telah selesai, serta berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar," kata Faik dalam keterangan tertulisnya, Selasa (8/8).

Baca Juga :
Dukung Layanan Haji

Berdasarkan data, Bandara Juanda Surabaya menjadi bandara AP I yang melayani kepulangan jemaah haji terbanyak, yakni sebanyak 38.163 jemaah yang tergabung dalam 88 kloter. Bandara Adi Soemarmo Solo melayani jemaah haji kedua terbanyak dengan jumlah 35.083 jemaah yang tergabung dalam 99 kloter, serta disusul dengan Bandara Sultan Hasanuddin Makassar yang melayani kepulangan 16.809 jemaah haji yang tergabung dalam 43 kloter.

Sementara itu, Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan melayani kepulangan 6.072 jemaah haji yang tergabung dalam 21 kloter, Bandara Syamsudin Noor Banjarbaru melayani kepulangan 5.684 jemaah haji yang tergabung dalam 18 kloter, serta Bandara Zainuddin Abdul Madjid Lombok melayani kepulangan 4.966 jemaah haji yang tergabung dalam 13 kloter.

"Mewakili Manajemen Angkasa Pura I, saya mengucapkan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh instansi pemangku kepentingan, di antaranya adalah PPIH Kementerian Agama, Kementerian Perhubungan, maskapai penerbangan, Kantor Imigrasi, Kantor Bea Cukai, Kantor Kesehatan Pelabuhan, serta ground handling, atas peran serta dan dukungannya selama pelaksanaan angkutan haji 2023 di enam bandara kami," tutup Faik.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top