Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Empat Medali Mulai dari Emas Hingga Perunggu Diraih Siswa SMAN 8 Jakarta pada OSN 2023

Foto : Istimewa

Para siswa SMAN 8 Jakarta yang meraih medali pada Olimpiade Sains Nasional 2023. Dari kiri: Afrand Mirza Herwinsyah medali perak biologi, Keisha Rochelline Simorangkir medali emas biologi, Kireina Azizah Rizky medali perunggu biologi, dan Brian Jonah Simorangkir medali perunggu geografi.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Prestasi demi prestasi terus diukir siswa-siswi SMA Negeri 8 Jakarta, baik skala nasional maupun internasional. Terbaru, empat medali berhasil diperoleh sebagai bukti prestasi siswa pada Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2023.

Babak final OSN 2023 digelar secara luring 27 Agustus hingga 2 September 2023. OSN jenjang SD/MI dan SMP/MTs digelar secara daring. Sedangkan OSN jenjang SMA/MA digelar secara luring di Bogor, Jawa Barat. Namun demikian, para pemenang OSN diumumkan bersamaan dengan penutupan OSN di Plasa Insan Berprestasi Kemdikbudristek, Jakarta, Jumat (1/9).

"Alhamdulillah, SMA Negeri 8 Jakarta meraih satu emas, satu perak, dua perunggu. Jadi total ada empat medali yang diperoleh pada OSN 2023," sebut Mukhlis, Kepala SMAN 8 Jakarta.

Menurut siaran persnya, Mukhlis mengatakan perjuangan keenam ananda sama beratnya, membawa medali atau tidak itu bonus. "Kami yakin dan percaya, anak-anak sudah berjuang dengan sangat luar biasa," katanya.

Kepala Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Asep Sukmayadi mengatakan OSN tingkat nasional diikuti oleh 1.475 peserta. Mereka terdiri dari 230 peserta jenjang SD/MI, 345 peserta jenjang SMP/MTs, dan 900 peserta jenjang SMA/MA. Peserta berasal dari 38 provinsi.

OSN juga diikuti oleh 15 siswa dari Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN). Mereka berasal dari Singapura, Malaysia, Vietnam, Myanmar, Belanda, dan Saudi Arabia.

OSN, papar Asep, merupakan salah satu ajang talenta yang diselenggarakan di antara 40 ajang talenta yang diselenggarkan tahun ini oleh BPTI untuk bidang seni budaya dan olah olaharaga jenjang SD sampai Perguruan Tinggi. OSN adalah katalis untuk memindai talenta terbaik bibit unggul di bidang sains.

"OSN ingin menumbuhkan semangat merdeka belajar, merdeka prestasi, semangat saling menghargai prestasi, dan persahabatan para generasi bangsa," kata Asep saat penutupan OSN.

Staf Ahli Mendikbudristek Bidang Manajemen Talenta, Tata Muttaqin mengapresiasi perjalanan para peserta dalam mengikuti OSN 2023. Para peserta sudah mengalami perjalanan luar biasa mulai dari seleksi tingkat sekolah, kabupaten/kota, hingga tingkat provinsi.

"Pelaksanaan OSN yang sistematis dan berjenjang bagi peserta akan menjadi pengalaman yang luar biasa dan itu bagian dari porto folio yang penting untuk pembelajaran anak-anakku di masa depan," kata Tatang saat memberi sambutan pada upacara penutupan OSN 2023.

Menginspirasi Siswa Lain

Salehudin, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum yang turut dalam penutupan OSN 2023 bersyukur dan memberikan apresiasi atas kerja keras para siswa dan pendamping yang tergabung dalam Tim Olimpiade. Prestasi ini juga tidak terlepas dari ridha Allah SWT, doa restu dan dukungan dari seluruh guru dan tenaga kependidikan, kerja sama orang tua murid dan juga dari teman-teman di sekolah.

"Semoga prestasi ini membawa keberkahan dan kebangaan bagi siswa-siswi, dan juga menginspirasi bagi siswa lainnya," ucap Salehudin.

Terdapat enam siswa yang mengikuti OSN dari SMA Negeri 8 Jakarta

  1. Keisha Rochelline Simorangkir Bidang Biologi (Kelas XII MIPA E)
  2. Kireina Azizah Rizky Bidang Biologi (Kelas XII MIPA I)
  3. Hilmi Panji Satriatama Kelas XII IPS Bidang Ekonomi
  4. Naufal Attala Maadjid Kelas XI-C Bidang Kimia
  5. Brian Jonah Simorangkir Kelas XI-C Bidang Geografi
  6. Afrand Mirza Herwinsyah Kelas X-I Bidang Biologi.

Saat memulai lomba di tingkat Kabupaten Kota, Afrand masih di kelas 9, asal sekolah SMPN 115 Jakarta, namun saat ini Afrand kelas X di SMA Negeri 8 Jakarta.

Berikut prestasi yang diraih SMA Negeri 8 Jakarta:

  1. Medali Emas: Keisha Rochelline Simorangkir (Bidang Biologi).
  2. Medali Perak: Afrand Mirza Herwinsyah (Bidang Biologi).
  3. Medali Perunggu:Kireina Azizah Rizky (Bidang Biologi) dan Brian Jonah Simorangkir (Bidang Geografi).

Terdapat hal yang menarik, Keisha dan Brian adalah kakak adik, yang keduanya berprestasi di bidangnya masing-masing.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top