Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PORTOFOLIO

Emiten Properti Adakan Kompetisi Drone

LOUNCHING KOMPETISI DRONE: Dari kiri ke kanan: Kemal Pahlevi (Youtuber/Juri SML Drone Video Competition 2019), Dhony Rahajoe (Managing Director President Office Sinar Mas Land), Irawan Harahap (Project Leader Digital Hub, Sinar Mas Land), dan Kolonel Agung Sasongko (Sekjen FASI) saat melakukan launching Sinar Mas Land Drone Video Competition 2019 di Taman Plaza SML, BSD City, Tangerang, Selasa (21/5).

A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG - Induk emiten properti, Sinar Mas Land mengadakan kompetisi pesawat tanpa awak bertajuk Drone Video Competition 2019: Discover BSD Digital City. Terdapat dua kategori peserta yang mengikuti kompetisi ini yaitu umum dan media dengan tema utama "Live, Work, Learn, Play".

Kompetisi ini dimulai 21 Mei 2019 dan pengumuman pemenang pada 21 Juli 2019 Masa shooting dan editing akan dilakukan mulai dari 22 Mei-30 Juni 2019. Proses shooting sendiri akan dilakukan di area BSD City untuk menangkap momen-momen kehidupan yang menarik di BSD City. Setelah selesai shooting dan editing, peserta akan mengunggah karya videonya ke akun media sosial untuk menggalang likes sebanyak-banyaknya.

Kemudian peserta akan mengirimkan hasil karya kepada panitia untuk dilakukan proses penjurian. Project Leader Digital Hub Sinar Mas Land, Irawan Harahap, mengatakan peserta Drone Video Competition 2019 akan menangkap dengan baik momen-momen kehidupan dan sisi-sisi menarik di BSD City sebagai kawasan kota pintar (smart city).

"Para peserta nantinya akan menyuarakan kehidupan yang baik di BSD City dan menangkap sisi menarik dari fasilitas umum yang disediakan oleh BSD City," katanya di Tangerang, Selasa (21/5).


Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top