Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kinerja Perseroan - Aset PSSI Naik 8 Persen Menjadi 110,1 Juta Dollar AS

Emiten Pelayaran Kantongi Pendapatan USD 63,6 Juta

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Angka ini jauh lebih baik dibandingkan dengan masing-masing 0,52 kali dan 0,26 kali per 31 Desember 2017. Rasio debt to EBITDA dan net debt to EBITDA per 31 Desember 2018 adalah sebesar masing-masing 1,08 kali dan 0,41 kali, lebih rendah dari masing-masing 1,81 kali dan 0,89 kali per 31 Desember 2017. Posisi keuangan ini menunjukkan Perseroan memiliki struktur modal yang terjaga dengan baik dan kapasitas keuangan yang solid.

Utilisasi kapasitas keuangan Perseroan yang dimulai dengan kombinasi antara kas internal dan pendanaan bank untuk ekspansi armada MV yang terdiri dari 1 unit kapal kelas handysize di Desember 2018 dan 2 unit kapal kelas supramax masing-masing di Januari 2019 dan Februari 2019 akan mempercepat laju pertumbuhan PSS di tahun 2019 dan tahun-tahun berikutnya.

Baca Juga :
Ekspansi Bisnis

Pada tahun ini, Perseroan menargetkan pendapatan bersih tumbuh sekitar 25-30 persen dengan marjin EBITDA sekitar 28-30 persen di 2019.

yni/AR-2

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top