Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Java Jazz 2018

Elek Yo Band Curi Perhatian Pengunjung di Hari Pertama

Foto : Koran Jakarta/Wahyu AP

SEDANG BERAKSI - Menhub, Budi Karya Sumadi (kiri), Menkeu, Sri Mulyani (kedua kiri), Koordinator Staf Khusus Presiden, Teten Masduki (tengah), Menaker, Hanif Dhakiri (ketiga dari kanan), Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono (kedua dari kanan) dan Menlu, Retno Marsudi yang tergabung dalam Elek Yo Band beraksi di Java Jazz Festival 2018, JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (2/3).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Hari pertama Pagelaran Java Jazz 2018 dimulai, Jumat (2/3), di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Sejak pertunjukan pertama yang dibuka oleh Classmate Journal dari Demajors stage pukul 17.00 WIB, pengunjung tampak sangat antusias menyambut gelaran musik tahunan itu.

Seperti yang dijanjikan oleh pihak penyelenggara, PT Java Festival Production sukses menghibur ribuan pengunjung di gelaran musik terbesar di Tanah Air itu. Suasana Java Jazz 2018 kian ramai pada pukul sekitar pukul 19.00-20.00 WIB, terutama saat Mateus Asato mulai manggung, berkolaborasi dengan Rafi Muhammad Trio.

Baca Juga :
GREBEG GUNUNGAN

Ditambah lagi dengan Glenn Fredly yang tampil prima di panggung Garuda Indonesia Hall. Begitu pula dengan kolaborasi apik bertajuk Funk In A Jar: Harvey Mason, Paul Jackson Junior, Elan Trotman, Chris Walker, Kevin Randolph, featuring Dira Sugandhi dan Sri Hanuraga di panggung Kapal Api Hall.

Java Jazz ini semakin meriah dengan tampilnya Elek Yo Band. Pada 20 menit pertama penonton disuguhkan dengan aksi panggung pasangan suami-istri, Endah N Rhesa, yang melantunkan lagu Tanah Airku, Sirih Kuning, dan Yamko Rambe Yamko, di panggung Mitsubishi Motors Hall. Sorak sorai penonton pun pecah saat Elek Yo Band muncul ke atas panggung.

Kompak mengenakan pakaian putih, Elek Yo Band mempersembahkan lagu Dia yang dipolerkan Anji. Tentu saja penonton tak bisa menahan untuk ikut menyanyikan lagu tersebut. Dibumbui guyonan jenaka, suami Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Agus Marsudi, mengenalkan para personel Elek Yo Band dan menyebut jabatan mereka sebagai pekerjaan sampingan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda

Komentar

Komentar
()

Top