Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik di Eropa Timur I Sanksi Global Membuat Ekonomi Russia Makin Parah

Ekonomi Merosot, Harga yang Dipertaruhkan Russia Menginvasi Ukraina

Foto : SERGEI KHOLODILIN/BELTA/AFP

PERUNDINGAN GENCATAN SENJATA I Anggota delegasi dari Ukraina dan Russia, termasuk ajudan presiden Russia, Vladimir Medinsky, dua dari kiri, ajudan presiden Ukraina Mykhailo Podolyak, dua dari kanan mengadakan pembicaraan di wilayah Gomelm, Belarusia, Senin (28/2). Isu utama dari pembicaraan itu adalah gencatan senjata segera dan penarikan tentara dari Ukraina.

A   A   A   Pengaturan Font

Gubernur Bank Sentral Russia, Elvira Nabiullina, akan mengadakan pengarahan pada pukul 13.00 GMT, kata bank tersebut. Upaya lain untuk mendukung rubel, bank sentral dan Kementerian Keuangan juga bersama-sama memerintahkan perusahaan-perusahaan pengekspor Russia untuk menjual 80 persen dari pendapatan mata uang asing mereka di pasar.

Pergerakan baru-baru ini menambah banyak tindakan yang diumumkan sejak Kamis (24/2) untuk mendukung pasar domestik, karena negara tersebut berjuang untuk mengelola dampak yang meluas dari sanksi Barat yang diberlakukan sebagai pembalasan atas invasi Russia ke Ukraina.

Perdagangan dengan Tiongkok

Sementara itu, Gedung Putih mengatakan perdagangan Tiongkok dengan Russia tidak cukup untuk mengimbangi dampak sanksi Amerika Serikat (AS) dan Eropa terhadap Moskwa.

Beberapa jam setelah Russia menginvasi Ukraina, pada Kamis, AS, Inggris, dan Uni Eropa mengumumkan sanksi baru yang bertujuan mengisolasi Moskwa dari ekonomi global. Langkah-langkah itu tidak termasuk pembatasan pembelian minyak dan gas Rusia, yang merupakan pendorong signifikan ekonomi lokal.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top