Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
WAWANCARA

Dwia Aries Tina Pulubuhu

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Fasilitas di kampus, termasuk laboratorium sudah cukup untuk meningkatkan kualitas seperti yang Anda inginkan?

Kondisi laboratorium bervariasi. Untuk laboratorium riset dan belajar Fakultas Teknik sangat mutakhir karena kami baru mengadakannya (tahun 2012-2015) dengan mendapat bantuan loan dari Jepang. Pada laboratorium unggulan pertanian dan peternakan juga baik hasil kerja sama dengan mitra Taiwan dan bantuan pemerintah.

Untuk laboratorium bidang kemaritiman, Unhas memiliki Pusat Pengembangan Inovasi Rumput Laut dengan peralatan yang dibantu Kemenristekdikti. Secara umum, masih diperlukan permutakhiran sarana laboratorium belajar dan riset di Unhas. Oleh karena itu dengan kemampuan terbatas kami coba membenahi laboratorium yang masih dengan peralatan tua dan kondisi yang tidak memadai.

Untuk memacu peningkatan kualitas, perlu dijalin kerja sama dengan universitas mancanegara. Seberapa banyak kerja sama tersebut dijalin dan bagaimana hasilnya?

Banyak kerja sama Unhas dengan universitas ternama di mancanegara dan mitra industri. Unhas dinilai memiliki keunikan dalam visi sebagai Pusat Pengembangan Iptek dan Budaya Maritim Indonesia. Program CBEST, kerja sama dalam bentuk Grant JICA Jepang untuk membangun partnership Unhas dengan universitas dan industri di Jepang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top