Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dugaan Fraud di Bank Victoria Syariah, PT Pool Advista Finance Belum Bisa Cairkan Deposito Rp13,5 Miliar

Foto : Istimewa

Paparan Publik PT Pool Advista Finance, Tbk (POLA) di Jakarta, Selasa (19/12)

A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, Direktur POLA, Andi Sulaiman Syah dalam kesempatan public expose mengatakan belum cairnya deposito perseroan senilai 13,5 miliar rupiah tahun ini sangat mempengaruhi proses bisnis perseroan.

"Pasti ada pengaruh atas hal ini, karena Perseroan dengan total aset masih di bawah 500 miliar rupiah, masuk dalam skala yang masih kecil, sehingga deposito tersebut berpengaruh terhadap perolehan laba. Seharusnya dengan dana depoaito itu Perseroan bisa menyalurkan ke dalam pembiayaan dengan bunga yang diperoleh bisa mencapai kurang lebih 200 juta rupiah per bulan, sehingga bisa memberikan kontribusi pendapatan," jelas Andi.

Perseroan pun akhirnya belum bisa mencari pendanaan dan masih fokus menggunakan dana sendiri serta melakukan perbaikan kinerja keuangan. Setelah kinerja keuangan membaik dan exposure yang menggunakan dana sendiri telah habis, barulah Perseroan mencari external funding.

"Sekarang kami fokus dengan perbaikan NPF yang pada kuartal III tahun ini sudah lebih baik dari periode sebelumnya, yang menyentuh angka 20 persen. Kami berharap akhir tahun NPF terus turun sehingga kualitas aset terus membaik," jelas Andi.

Sebelumnya dalam rencana bisnis tahun 2023 Perseroan akan mengembangkan bisnis retail yaitu pembiayaan kepada pensiunan ASN/TNI/POLRI.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top