Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dua Tenaga Kesehatan Puskesmas di Batam Tertular Covid-19

Foto : ANTARA/Naim.

Arsip Foto. Papan sosialisasi pencegahan Covid-19 di Pulau Galang Kota Batam.

A   A   A   Pengaturan Font

BATAM - Sebanyak dua tenaga kesehatan di satu puskesmasdi Kota Batam, Kepulauan Riau, dinyatakan positif tertular Covid-19.

"Terkonfirmasi kasus nomor 426, perempuan 47 tahun, tenaga kesehatan ASN. Yang bersangkutan merupakan dokter yang bertugas di Puskesmas di Kota Batam," kata Wali Kota Muhammad Rudi seperti dikutip dari Antara, di Batam, Jumat (21/8).

Siaran pers Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Batam, Jumat (21/8), menyebutkan tenaga kesehatan puskesmasyang tertular Covid-19 terdiri atas satu dokter dan satu bidan yang diidentifikasi sebagai pasien nomor 426 dan 428.

Petugas kesehatan puskesmaslain yang terserang Covid-19 adalah seorang bidan berusia 26 tahun. Menurut Gugus Tugas, kedua petugas kesehatan puskesmastersebut menjalani perawatan diRSUD Embung Fatimah Batamdan kondisinya relatif stabil.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, Didi Kusmarjadimengatakan dinas akan melakukan pemeriksaan untuk mendeteksi penularan Covid-19 pada petugas lain di puskesmas tempat kedua petugas kesehatan itu bertugas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top