Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
JIF 2023

DKI Jakarta Ajukan 21 Proyek Prioritas

Foto : ISTIMEWA

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi DKI Jakarta, Benni Aguscandra

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Gelaran Jakarta Investment Forum (JIF) 2023 benar-benar dimanfaatkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Dalam kesempatan tersebut, DKI menawarkan 21 proyek prioritas kepada para investor.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi DKI Jakarta, Benni Aguscandra, menyebut forum bisnis dan investasi tahunan ini digelar dengan tema"Global City and Beyond". Tema diusung untuk mendukung komitmen Provinsi DKI dalam mewujudkan Jakarta sebagai kota global.

"Tema JIF 2023 diangkat sejalan dengan semangat Jakarta untuk memperkuat posisinya sebagaiglobal citypascapemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Nusantara," jelas Benni. Lebih jauh, Benni mengungkapkan JIF 2023 telah mengundang mitra potensial nasional maupun internasional untuk berpartisipasi dalam pembangunan Jakarta ke depan.

Dengan keterlibatan para investor, diharapkan dapat memperkuat peran Jakarta sebagai pusat ekonomi dan bisnis global. Jadi, tak hanya secara nasional, tetapi juga di tatanan regional dan global.

Sementara itu, Kepala Jakarta Investment Centre (JIC), Tona Hutauruk, menjelaskan bahwa JIF 2023 juga dilengkapi dengan diskusiplenary,diskusi tematik, danworkshop.Para pembicara nasional dan internasional dari berbagai latar belakang hadir untuk memperkaya diskusi terkait rencana pembangunan Jakarta ke depan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top