Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik di Ukraina I Perundingan Antar Menlu Russia dan Ukraina di Turki Tanpa Hasil

DK PBB Bahas Senjata Biologis

Foto : AFP/Aris Messinis

Coba Kepung Kyiv l Seorang warga Ukraina menangis setelah ia berhasil keluar dari Kota Irpin yang dikepung pasukan Russia pada Kamis (10/3). Pergerakan pasukan Russia dekat Irpin menandakan bahwa mereka ingin mengepung Ibu Kota Kyiv.

A   A   A   Pengaturan Font

Russia meminta pertemuan darurat di DK PBB untuk membahas senjata biologis. Permintaan Russia itu diajukan setelah negara itu menuding AS mendanai penelitian pengembangan senjata biologis di Ukraina.

NEW YORK - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) akan mengadakan pertemuan darurat pada Jumat (11/3) atas permintaan Russia untuk membahas dugaan pembuatan senjata biologis di Ukraina. Permintaan pertemuan darurat DK PBB diajukan setelah pada Kamis (10/3) Russia menuduh Amerika Serikat (AS) mendanai penelitian pengembangan senjata biologis di Ukraina.

Sejak 24 Februari lalu, puluhan ribu tentara Russia menyerang Ukraina. Russia kemudian mengklaim telah menemukan bukti bahwa pengembangan senjata biologis dilakukan di laboratorium di Ukraina yang didanai AS.

Baik Washington DC dan Kyiv telah membantah tuduhan itu. Pihak AS bahkan menuding balik dengan mengatakan pernyataan Russia itu adalah tanda bahwa Moskwa akan segera menggunakan senjata mematikan itu.

"Tidak ada yang mengembangkan bahan kimia atau senjata pemusnah massal lainnya di Ukraina," kata Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy, dalam pidato video, Kamis.

Negara-negara Barat telah menuduh bahwa Russia menggunakan tipu muslihat dengan menuduh lawan-lawan mereka dan AS mengembangkan senjata biologi dan kimia untuk meletakkan dasar bagi kemungkinan penggunaannya di Ukraina dan hal itu pernah dituduhkan dilakukan Moskwa di Suriah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top