Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hubungan AS-Russia

Diusir, AS Segera Angkat Kaki dari Russia

Foto : REUTERS/Joshua Roberts

Presiden AS, Donald Trump menyalami John Kelly usai pengambilan sumpah jabatan sebagai juru bicara Gedung Putih, di Washington, Senin (31/7).

A   A   A   Pengaturan Font

Moskwa- Peringatan Presiden Russia, Vladimir Putin agar Pemerintah Amerika Serikat (AS) memangkas jumlah diplomatnya di Russia hingga 60 persen, segera ditanggapi oleh Washington. Pada Selasa (1/8), beberapa perabotan dan peralatan dari sebuah gedung diplomatik AS di ibukota Moskowa mulai diangkut.

Perintah Putin itu terkait keputusan Kongres AS pada Jumat (29/7) yang menyetujui keinginan Presiden AS, Donald Trump, untuk menjatuhkan sanksi-sanksi baru terhadap Kremlin (Pemerintah Russia). Penjatuhan sanksi baru ini untuk merespons beberapa kesimpulan yang dibuat oleh agen-agen intelejen AS bahwa Russia telah melakukan intervensi dalam pemilu presiden AS 2016. Sanksi baru ini juga untuk menghukum Pemerintah Russia karena telah mencaplok Krimea dari Ukraina pada 2014 lalu.

Putin memberikan tenggat waktu hingga 1 September agar keinginannya ini dituruti AS. Bukan hanya itu, dia pun mengancam akan menyita dua gedung diplomatik pemerintah AS yang ada di Russia.

Pada Selasa (1/8), petugas memindahkan beberapa peralatan dan alat pemanggan di dacha, sebuah vila, yang dimiliki Pemerintah AS di pinggir kota Moskowa. Wartawan tidak diberikan akses mendekati tempat tersebut.

Vila dacha dulu digunakan oleh para staff diplomatik AS saban akhir pekan dan tempat untuk menjamu pesta bagi para pelajar, wartawan dan para diplomat. Seorang tukang yang membantu proses perpindahan barang-barang itu menceritakan dia dan rekan-rekannya tiba di villa tersebut sekitar pukul 7 pagi dan mendapat tugas untuk mengepak perabotan, termasuk beberapa tempat tidur dan lampu-lampu.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top