Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Diundang Zelenskyy ke Ukraina, Ketua DPR AS McCarthy Menolak

Foto : CNA/Reuters/Elizabeth Frantz

Ketua DPR Amerika Serikat Kevin McCarthy berjalan melalui Statuary Hall saat Pidato Kenegaraan Presiden AS Joe Biden di Washington, 7 Februari 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

Ketua DPR AS menolak undangan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy berkunjung ke negaranya untuk melihat langsung situasi di sana.

WASHINGTON - Ketua DPR Amerika Serikat Kevin McCarthy mengatakan dia tidak punya rencana untuk mengunjungi Ukraina setelah Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengundang dirinya, CNN melaporkan pada Rabu (8/3).

Dalam sebuah wawancara dengan CNN, Zelenskyy meminta McCarthy yang seorang Republikan untuk melihat langsung situasi di Ukraina.

"Mr McCarthy, dia harus datang ke sini untuk melihat bagaimana kami bekerja, apa yang terjadi di sini .... Lalu setelah itu, buatlah asumsi Anda," kata Zelenskyy dalam wawancara tersebut.

Amerika Serikat telah memberikan bantuan hampir US$32 miliar ke Ukraina sejak Rusia melakukan invasi pada 24 Februari 2022. Namun beberapaanggota Partai Republik di Kongres AS menolak keras untuk mengirim lebih banyak bantuan.

Ditanya tentang undangan Zelenskyy, McCarthy mengatakan kepada CNN bahwa dia tidak perlu melakukan perjalanan ke luar negeri dan akan mendapatkan informasi dengan cara lain.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top