Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dirjen IAEA Awasi Pembuangan Air Olahan di PLTN Fukushima

Foto : AFP/EUGENE HOSHIKO

Dirjen IAEA, Rafael Grossi

A   A   A   Pengaturan Font

Saat berada di Jepang, Dirjen IAEA, Rafael Grossi , turut mengawasi pembuangan air olahan di PLTN Fukushima  pada Rabu (13/3) lalu.

TOKYO - Direktur Jenderal Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA), Rafael Grossi, pada Rabu (13/3) telah memeriksa PLTN Fukushima Daiichi yang rusak. Ini adalah kunjungan pertama Grossi ke sana sejak operator PLTN tersebut, Perusahaan Tenaga Listrik Tokyo (TEPCO), mulai melepaskan air yang telah diolah ke laut pada Agustus tahun lalu.

"Grossi, yang tengah mengunjungi Jepang, mendatangi PLTN itu dengan didampingi presiden TEPCO, Kobayakawa Tomoaki. Grossi mengamati peralatan yang memeriksa air olahan setelah diencerkan dengan air laut dalam jumlah besar," lapor kantor beritaNHK, Kamis (14/3).

Grossi kemudian mengatakan kepada wartawan bahwa IAEA telah melakukan survei pengambilan sampel independen mengenai pembuangan air tersebut. Ia mengatakan hasilnya sesuai dengan yang diharapkan.

Air yang digunakan untuk mendinginkan bahan bakar meleleh di PLTN tersebut bercampur dengan air hujan dan air tanah. Air yang terakumulasi itu diolah untuk menghilangkan sebagian besar zat radioaktif, tetapi masih mengandung tritium. SB/NHK/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top