Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Di Tengah Konflik Moskow-Kyiv, Tiongkok Dukung Sikap Indonesia Soal Pembahasan Perang Rusia-Ukraina di Presidensi G20

Foto : Kyodo

Duta Besar Tiongkok untuk Indonesia Lu Kang

A   A   A   Pengaturan Font

"Sebagai negara sahabat, kami benar-benar berharap bahwa G20 tahun ini bisa sukses dan kami berikan dukungan yang maksimum kepada Indonesia sebagai pemegang Presidensi G20," tutur Lu.

Sebelumnya, Tiongkok juga ikut buka suara terkait wacana Presiden Rusia Vladimir Putin untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Indonesia. Negeri Tirai Bambu menyatakan mendukung rencana Putin tersebut.

Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Wang Wenbin menuturkan, Rusia merupakan anggota penting G20. Dengan begitu, tak ada anggota yang berhak untuk menghentikan kedatangan orang nomor satu di Rusia itu ke Indonesia.

"Tidak ada anggota yang memiliki hak untuk memberhentikan negara lain sebagai anggota. G20 harus menerapkan multilateralisme yang nyata, memperkuat persatuan dan kerja sama," kata Wang dalam jumpa pers, dikutip dari Reuters, Kamis (24/3).

Di sisi lain, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden buka suara soal wacana kedatangan Presiden Rusia Vladimir Putin di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali. Biden menegaskan, Rusia harus dikeluarkan dari kelompok G20.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top