Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Di Hadapan Ulama Lampung, Gus Yasin Ungkap Kebiasaan Ganjar Selama Jadi Gubernur

Foto : Koran Jakarta/Henri Pelupessy

Bakal Capres Ganjar Pranowo, berkunjung ke Ponpes Roudlotussholihin, Purwosari, Kecamatan Padangratu, Kabupaten Lampung Tengah, Lampung, Rabu (25/10).

A   A   A   Pengaturan Font

Ganjar membenarkan selama memimpin Jateng selalu menggandeng ulama dalam memutuskan sejumlah kebijakan. Seperti insentif guru keagamaan, optimalisasi Baznas, bantuan lembaga keagamaan dan lain sebagainya.

"Apalagi wakil saya ini ulama, putranya Mbah Moen. Jadi pengkap sudah. Saya belajar banyak dengan para ulama di Jateng selama memimpin dua periode," ucapnya.

Untuk itu, ia mengatakan sangat bersyukur hari ini bisa bertemu dengan para ulama, kiai, masyayikh se-Lampung, Sumsel, dan Sumbar dalam acara Haul Syech Abdul Qadir Al Jailani di Lampung. Banyak masukan yang diberikan dan semuanya membuat suasana damai.

"Kalau ketemu romo kiai dan ulama seperti ini, suasananya jadi adem. Ada banyak masukan dan itu semua demi kemaslahatan masyarakat," pungkasnya.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : henri pelupessy

Komentar

Komentar
()

Top