Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengelolaan APBN 2022

Defisit Anggaran Diprediksi di Bawah Target

Foto : ISTIMEWA

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (kiri) dalam Mandiri Investment Forum 2022.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) memperkirakan defisit anggaran tahun ini akan mendekati empat persen. Prediksi tersebut lebih rendah dibandingkan target yang ditetapkan yakni 4,85 persen terhadap PDB atau 868 triliun rupiah.

"Kami berharap defisit akan semakin mendekati empat persen pada akhir tahun 2022," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam Mandiri Investment Forum 2022 di Jakarta, Rabu (9/2).

Menkeu mengatakan anggaran pada 2022 sebenarnya dirancang untuk terus mendukung proses pemulihan. Namun pada saat sama, ada konsolidasi fiskal yang harus mulai diwujudkan oleh pemerintah.

Pemerintah memiliki tugas mewujudkan konsolidasi fiskal pada 2023 yakni defisit anggaran harus kembali ke bawah tiga persen setelah diperbolehkan di atas tiga persen sebagai langkah countercylical dampak pandemi Covid-19.

Karena itu, pemerintah mulai berusaha untuk mengembalikan defisit dengan mendorong penerimaan negara, sekaligus tetap disiplin dari sisi belanja, sehingga defisit bisa semakin rendah. Meski demikian, dia menegaskan belanja tahun ini akan tetap mendukung program prioritas yakni peningkatan sumber daya manusia, mereformasi pendidikan, dan perlindungan sosial.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top