Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Stabilitas Moneter

Data-data Ekonomi AS yang Jadi Acuan The Fed Cenderung Variatif

Foto : ISTIMEWA

The Federal Reserve System

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Data-data ekonomi Amerika Serikat (AS) yang menjadi acuan the Fed saat ini masih cenderung variatif, sehingga memunculkan potensi the Fed tidak akan terlalu signifikan menurunkan tingkat suku bunga acuannya pada akhir tahun.

"Memunculkan potensi the Fed tidak akan terlalu signifikan menurunkan tingkat suku bunga acuannya pada akhir tahun," ujar Head of Investment Information Mirae Asset Sekuritas Martha Christina dalam Media Day: September 2024 bertajuk "Capitalizing on Rate Cuts: Driving Retail & Stock Market Growth in the 4Q", di Jakarta, Kamis (12/9).

Seperti dikutip dari Antara, Data Biro Statistik Tenaga Kerja Departemen Tenaga Kerja AS melaporkan inflasi Agustus 2024 mencapai 2,5 persen, atau lebih rendah dari Juli 2024 yang sebesar 2,9 persen dan proyeksi ekonom yang sebesar 2,6 persen.

Namun demikian, inflasi inti sebesar 0,3 persen month to month (mtm), lebih tinggi dari proyeksi sebesar 0,2 persen, di mana secara tahunan inflasi inti mencapai 3,2 persen year-on-year (yoy) sejalan dengan estimasi analis.

Sementara itu, data nonfarm payrolls (NFP) naik di bawah ekspektasi pada Agustus, namun tingkat pengangguran turun menjadi 4,2 persen dari level tertinggi tiga tahun di 4,3 persen pada bulan Juli 2024.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top