Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dalam Bingkai NKRI dan Pancasila, 125 Pimpinan Ponpes Se-Jadetabek Ngopi Bareng Bersama Pangdam Jaya dan Kapolda Metro Jaya

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Hakekat Ngopi Bareng pada dasarnya mempererat tali silaturahmi dengan sesama komponen bangsa, kegiatan ini ditandai dengan ngobrol penuh inspirasi, sebagaimana dilaksanakan Pangdam Jaya dan Kapolda Metro Jaya bersama Pimpinan Ponpes Se-Jadetabek, bertempat di Aula Sudirman Makodam Jaya Jl.Mayjen Sutoyo No 5 Cililitan Jakarta Timur, Kamis (10/3).

Ngobrol penuh inspirasi sebagai upaya mewujudkan kondisi yang aman, damai dan sejahtera dalam bingkai NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Pangdam ini, dihadiri oleh 125 Pimpinan Ponpes Se-Jadetabek juga perwakilan dari PSSI DKI Jakarta.

Agenda penting dalam kegiatan tersebut antara lain sosialisasi terkait rencana akan digelarnya pertandingan sepak bola Liga Santri KASAD Cup TA 2022, perekrutan Prajurit TNI dengan basic santri juga tidak kalah pentingnya pembahasan berbagai upaya dalam mewujudkan kedamaian, kenyamanan dan kerukunan, kebhinekaan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Sebagaimana disampaikan oleh Pangdam Jaya maupun Kapolda Metro Jaya tentang pentingnya satu visi dan misi dalam membangun bangsa maupun dalam mencegah adanya upaya-upaya yang dapat merongrong stabilitas keamanan dan ketertiban.

Sejarah mencatat, bahwa pemuda, santri dan pelajar telah kontribusi positif terhadap bangsa dan Negara Indonesia baik dalam memperjuangkan kemerdekaan Negara Indonesia maupun proses mengisi kemerdekaan tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Eko S
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top