Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sektor Peternakan - Indonesia Impor 22.816,8 Ton Daging Lembu Senilai Rp1,09 Triliun

Daging Impor Banjiri Pasar Domestik

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Begitu juga pada 2018, populasi sapi potong mencapai 17,05 juta ekor atau meningkat 3,77 persen dan sapi perah 0,55 juta ekor atau meningkat 1,85 persen dibandingkan 2017. Bahkan, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatatkan jumlah populasi sapi di Indonesia pada 2021 berjumlah 18,05 juta ekor.

"Angka ini lebih besar 3,52 persen dibanding tahun sebelumnya yang hanya berjumlah 17,44 juta ekor," sebut Defiyan.

Namun, justru di saat terjadi peningkatan populasi sapi sebagai indikator keberhasilan program Upsus Siwab malah dilakukan impor sapi dan daging sapi dalam jumlah besar. Adapun yang diimpor pada Maret 2022 itu adalah daging jenis lembu yang terbesar jumlahnya berasal dari India dengan volume 16.464 ton. Di samping itu terdapat juga impor dari Australia sejumlah 4.627 ton, Amerika Serikat 889,65 ton, Selandia Baru 734 ton, Spanyol 99,4 ton, dan negara lainnya 2,7 ton.

"Kebijakan impor ini jelas kontraproduktif dan bertentangan dengan komitmen Presiden Jokowi untuk mencapai sasaran swasembada daging sapi, kemandirian pangan dan ekonomi serta kesejahteraan petani dan peternak Indonesia," tegasnya.

Kesalahan Regulasi
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top