
Cuaca Jakarta Hari Ini, Sebagian Wilayah Diguyur Hujan Ringan pada Sore
Hujan di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat.
Foto: AntaraJAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian wilayah Jakarta diguyur hujan ringan pada Kamis (20/3) sore.
Melalui laman media sosial resminya, BMKG memprakirakan Jakarta Barat cerah berawan pada pukul 07.00 WIB.
Namun, wilayah ini mulai diselimuti awan tebal pada pukul 10.00 hingga 13.00 WIB. Hujan dengan intensitas ringan mulai mengguyur wilayah ini pukul 16.00 WIB.
Hujan diprakirakan reda dan cuaca berawan di wilayah ini pada malam hari pukul 19.00 hingga 22.00 WIB. Rata-rata suhu di wilayah ini sekitar 24-30 derajat Celcius.
Di Jakarta Pusat, cuaca cerah berawan pada pukul 07.00 WIB. Cuaca berangsur berawan pada 10.00 WIB dan mulai berawan tebal pada pukul 13.00 hingga 16.00 WIB.
Kemudian cuaca di wilayah ini mulai berawan pada malam hari pukul 19.00 hingga 22.00 WIB. Rata-rata suhu di wilayah ini sekitar 24-30 derajat Celcius.
Di Jakarta Selatan, BMKG memprakirakan udara kabur pada pagi hari pukul 07.00 WIB. Pada pukul 10.00 WIB, cuaca mulai berawan dan berangsur berawan tebal pada 13.00 WIB.
Hujan ringan mulai mengguyur wilayah ini di sore hari pukul 16.00 hingga 19.00 WIB. Cuaca kembali berawan tebal di wilayah ini pada 22.00 WIB. Rata-rata suhu di wilayah ini sekitar 24-31 derajat Celcius.
Di Jakarta Timur, cuaca diprakirakan berawan di pagi hari pukul 07.00 WIB dan mulai berawan tebal pada 10.00 hingga 13.00 WIB. Hujan mulai turun di wilayah ini pukul 16.00 WIB.
Namun pada malam hari pukul 19.00 hingga 22.00 WIB cuaca berubah menjadi berawan tebal. Rata-rata suhu di wilayah ini sekitar 24-30 derajat Celcius.
Jakarta Utara hari ini diprakirakan cerah berawan pada pagi hari pukul 07.00 WIB. Namun cuaca mulai berawan sejak pukul 10.00 hingga sore hari pukul 16.00 WIB.
Pada malam hari, cuaca di wilayah ini berawan pukul 19.00 dan kembali berawan tebal pukul 22.00 WIB. Rata-rata suhu di wilayah ini sekitar 25-29 derajat Celcius.
Terakhir di Kepulauan Seribu, cuaca sepanjang hari sejak pukul 07.00 hingga 19.00 WIB berawan tebal. Hujan petir diprakirakan terjadi di wilayah ini pukul 22.00 WIB. Rata-rata suhu di wilayah ini sekitar 27-29 derajat Celcius.
Berita Trending
- 1 Kemnaker Sediakan 229 Bus Mudik Gratis
- 2 Pemkot Kediri Lakukan Cek Angkutan Umum
- 3 Gubernur DKI Jakarta Serahkan KJP Plus Tahap I 2025 dan Gratiskan Akses TMII
- 4 Pemerintah Kota Kediri Melakukan Pengecekan terhadap Angkutan Umum agar Aman
- 5 Pemkab Bogor: Bazar Pangan Murah Kadin Sukses Stabilkan Harga
Berita Terkini
-
Film Qodrat 2 Segera Tayang Lebaran 2025, Dibintangi Vino G Bastian dan Acha Septriasa
-
BPJS Kesehatan Siapkan Antisipasi Lonjakan Pasien Setelah Lebaran
-
Dedi Mulyadi Targetkan Tahun 2025 Jabar Bebas Premanisme
-
16 Penerbangan Dibatalkan akibat Erupsi di Bandara Ngurah Rai
-
Bocah yang Tenggelam di Pantai Titian Mutiara Berhasil Ditemukan