Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

City Tetap Berburu "Treble Winners"

Foto : Adrian DENNIS / AFP

City Memangkas Jarak dengan Arsenal I "Striker" Erling Haaland berselebrasi setelah mencetak gol ketiga saat Manchester City menang 4-1 atas Southampton pada pertandingan Liga Premier Inggris di Stadion St Mary’s di Sout­hampton, Inggris, Sabtu (8/4). Kemenangan ini membawa City memangkas jarak menjadi lima poin dengan pemimpin klasemen Liga Inggris Arsenal.

A   A   A   Pengaturan Font

Terus memangkas jarak dan masih akan menghadapi Arsenal pada 26 April nanti, Manchester City tetap percaya diri memburu treble winners di musim ini.

LONDON - Erling Haaland kembali menunjukkan ketajamannya setelah mencetak dua gol saat Manchester City menghancurkan tuan rumah Southampton 4-1 pada laga pekan ke-30 Liga Inggris di Stadion St. Mary, Southampton, Sabtu (8/4). Kemenangan ini membawa City memangkas jarak dengan pemimpin klasemen Liga Inggris, Arsenal.

City tetap berada di peringkat kedua dengan torehan 67 poin dari 29 pertandingan, sedangkan Southampton masih terbenam di dasar klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 23 poin dari 30 laga.

Sementara di pertandingan lain yang berlangsung Minggu (9/4) dini hari WIB, laga pertama Frank Lampard bersama Chelsea harus berakhir dengan kekalahan 1-0 di kandang Wolves.

Haaland menambah koleksi golnya di Liga Inggris menjadi 30 gol musim ini. Dia mencetak gol lewat sundulan dan tendangan salto yang menakjubkan di St Mary's. Penyerang asal Norwegia itu kini mencatatkan 44 gol di semua kompetisi musim ini

Jack Grealish juga menjaringkan bola untuk City dalam laga melawan klub terbawah klasemen Liga Inggris tersebut. Julian Alvarez mencetak gol melalui titik penalti saat City yang berada di posisi kedua untuk sementara memangkas jarak menjadi lima poin dari Arsenal.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top