Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

Ciptakan Ruang Digital Produktif Pemerintah Utamakan Restorative Justice dan Kecakapan Digital

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Disamping mengejar target kecakapan digital di tingkat dasar, Kementerian Kominfo juga menyiapkan kebutuhan talenta digital tingkat menengah, yakni intermediate digital skills melalui Program Digital Talent Scholarship (DTS).

"Untuk kebutuhan-kebutuhan cloud computing, untuk kebutuhan big data, artificial intelligence, internet of thing, virtual reality, augmented reality dan lain sebagainya yang dibutuhkan oleh tenaga-tenaga tingkat menengah," ujarnya.

Menurut Menteri Johnny, dalam program yang ditujukan untuk membentuk intermediate digital skills, Kementerian Kominfo merekrut 100 ribu peserta per tahun. Bahkan pada tahun 2022, ditargerkan sebanyak 200 ribu orang dengan sasaran khusus kaum milenai.

"Untuk para milenial Indonesia, anak-anak kita tamatan sekolah menengah atas atau yang sederajat dan para sarjana-sarjana baru untuk mengambil bagian ini. Kegiatan ini melibatkan lebih dari 100 perguruan tinggi, melibatkan seluruh pemerintahan provinsi dan daerah agar anak-anak kita nanti juga menguasai internet skills," jelasnya.

Selain di tingkat dasar dan menengah, Menkominfo menegaskan bahwa kecakapan digital juga diperlukan di tingkat atas atau advance skills yang diinisiasi melalui Program Digital Leadership Academy (DLA).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top