Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

CIA dan Taliban Lakukan Pertemuan Rahasia di Kabul

Foto : Anadolu

CIA

A   A   A   Pengaturan Font

ANKARA - Direktur CIA, William J Burns, telah mengadakan pertemuan rahasia dengan pemimpin de facto Taliban, Abdul Ghani Baradar, di Kabul pada Senin (23/8), menurut sebuah laporan media pada Selasa (24/8).

"Ini adalah pertemuan tatap muka tingkat tinggi pertama antara Taliban dan pemerintahan Biden sejak kelompok itu mengambil alih ibu kota Afghanistan," lapor The Washington Post mengutip pejabat Amerika Serikat (AS) yang tak ingin disebutkan namanya.

Menurut laporan itu, CIA tidak membuat pernyataan apa pun tentang pertemuan itu, tetapi diskusi kedua pihak kemungkinan membahas perpanjangan batas waktu penarikan pasukan asing dari Afghanistan pada 31 Agustus.

Juru bicara Taliban, Suhail Shaheen, mengatakan kepada Sky News sebelumnya pada Senin bahwa jika AS mencari pembicaraan yang bertujuan untuk memperpanjang batas waktu, maka jawabannya adalah tidak.

"Itu akan menimbulkan ketidakpercayaan di antara kita. Jika mereka berniat melanjutkan pendudukan, itu akan memancing reaksi," tutur Shaheen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top