Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cerita Kurikulum Merdeka: Program Robobe dari Ujung Negeri Dukung Pendidikan Anak

Foto : Dok. Kemendikbudristek
A   A   A   Pengaturan Font

Sudah menjadi hal yang umum bagi sebagian orang tua di sana untuk mengarahkan anak-anaknya untuk bekerja serabutan di usia remaja. Pada umumnya, jenis pekerjaan yang dipilih, yaitu berjualan pinang atau sayuran dan kuli bangunan. Fenomena tersebut memunculkan kekhawatiran dan keprihatinan Pak Rendy.

Sebagai seseorang yang "melek" pendidikan, Pak Rendy merasa harus melakukan sesuatu untuk menumbuhkan kesadaran para orang tua agar bisa dengan tulus mendukung anak-anaknya untuk bersekolah. Untuk itu, ia mencetuskan forum Robobe tersebut.

Dalam forum tersebut, Pak Rendy mengundang para orang tua untuk duduk bersama dan berdiskusi. Pak Rendy memberikan pemahaman dengan bijak bahwa pendidikan bagi anak remaja menjadi investasi yang besar bagi masa depan anak dan orang tua.

"Ketika kelak anak-anak sukses maka merekalah yang akan mengangkat derajat dan martabat keluarga," kata Pak Rendy meyakinkan para orang tua murid untuk memberikan dukungan penuh kepada anak-anaknya.

Selain menjadi wadah untuk memberikan pemahaman kepada orang tua akan pentingnya pendidikan, Robobe juga menjadi upaya untuk meningkatkan komunikasi positif antara sekolah dan orang tua. Kolaborasi antara keduanya ini menjadi hal yang sangat penting dan vital bagi keberlangsungan proses pembelajaran di sekolah. Hal ini dikarenakan peran dan dukungan orang tua menjadi tonggak kesuksesan belajar para murid di sekolah.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top