Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

CEO Boeing Akan Mundur Pasca Krisis Keselamatan 737 Max

Foto : Istimewa

CEO Boeing, Dave Calhoun.

A   A   A   Pengaturan Font

SEATTLE - CEO Boeing, Dave Calhoun, pada Senin (25/3), dilaporkan akan mengundurkan diri pada akhir tahun 2024, sebagai bagian dari perombakan manajemen secara luas raksasa kedirgantaraan yang sedang mendapat sorotan soal masalah keselamatan produk 737 MAX.

Dikutip dari Consumer News and Business Channel (CNBC), perombakan juga meliouti ketua dewan perusahaan, Larry Kellner, yang tidak akan mencalonkan diri kembali pada pertemuan tahunan Boeing pada bulan Mei.

"Dia akan digantikan oleh Steve Mollenkopf, yang telah menjadi direktur Boeing sejak tahun 2020 dan mantan CEO Qualcomm. Mollenkopf akan memimpin dewan dalam memilih CEO baru," kata Boeing.

Sementara Stan Deal, presiden dan kepala eksekutif unit pesawat komersial Boeing, akan segera meninggalkan perusahaan tersebut. Stephanie Pope kemudian menduduki jabatannya, yang baru-baru ini menjadi chief operating officer Boeing setelah sebelumnya menjalankan Boeing Global Services.

Perombakan tersebut terjadi ketika maskapai penerbangan dan regulator semakin meningkatkan seruan untuk melakukan perubahan besar di perusahaan tersebut setelah adanya sejumlah kelemahan kualitas dan manufaktur pada pesawat Boeing. Pengawasan ditingkatkan setelah kecelakaan pada 5 Januari , ketika penutup pintu pesawat Boeing 737 Max yang hampir baru meledak dalam waktu 9 menit pada penerbangan Alaska Airlines.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top