Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cara Tangani Warga Terpapar Covid-19 Ala Pemerintah Desa Citenjo Ini Patut Ditiru Desa Lainnya

Foto : Istimewa

Pemerintah Desa Citenjo menggelar rapat dengan pihak kepolisian setempat membahas penanganan dan penanggulangan Covid-19.

A   A   A   Pengaturan Font

"Jadi tidak benar jika kami kurang tanggap. Kami berusaha sekeras mungkin dengan sumber daya yang kami miliki. Tidak diam saja seperti yang diberitakan," ujarnya.

Untuk soal masih dibukanya masjid, Warto juga mengungkapkan bahwa pemerintah desa sebenarnya sudah menyampaikan soal aturan di PPKM Darurat. Maka, diundang pihak DKM Mesjid dan MUI setempat untuk mensosialisasikan itu. Namun, pihak DKM bersikeras jika solat Jumat masih bisa diadakan. Maka kemudian diambil jalan tengah, solat Jumat bisa adakan dengan protokol kesehatan ketat. Pihak pemerintah desa berusaha mengawasi pelaksanaannya.

"Pemdes dan BPD ini sudah mengundang pihak MUI dan DKM , tentang PPKM dulu. Tapi MUI danDKM masih ingin melaksanakan salat Jumat. Maka diambil jalan tengah salat Jumat dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat. Begitu juga ketika PPKM Darurat diberlakukan, kami juga tetap berdiskusi dengan mengundang MUI dan DKM untuk mensosialisasikan aturan PPKM Darurat itu. Ya kami ingin semua pihak itu saling menjaga protokol kesehatan di masa pandemi ini, agar tak saling menyalahkan nantinya. Sama-sama saling menjagalah," tuturnya.

Ia pun berharap, sosialisasi akan segala hal tentang Covid-19 dan juga pelaksanaan PPKM lebih intensif lagi dilakukan. Harus lebih gencar lagi terutama dari pihak kesehatan atau Satgas Sehingga kesadaran warga akan pentingnya protokol kesehatan dan juga testing, tracing dan treatment bisa tumbuh. Dan mereka yang terpapar tak takut akan stigma akan dikucilkan. Karena pasti pemerintah desa akan membantu andai pun warga bersangkutan berdasarkan hasil tes itu memang positif terpapar.

"Kalau soal gotong royong warga desa tak perlu ditanya, pasti tergerak saling bantu," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top