Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cara Cegah Ruam pada Kulit Bayi

Foto : ISTIMEWA

perawatan kulit bayi

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kebanyakan kulit bayi memiliki sensitivitas terhadap kondisi tertentu. Hal tersebut membuat buah hati rentan mengalami iritasi dan masalah kulit lainnya seperti ruam, yaitu perubahan pada kulit berupa noda kemerahan, bintil, atau luka lepuh.

"Kulit bayi yang jauh lebih tipis, lebih mudah kehilangan kelembabannya dan lebih rentan teriritasi sehingga sering muncul ruam," ujar dokter spesialis anak Primaya Hospital Bekasi Timur, dr. Citra Amelinda, SpA, MKes IBCLC, dalam konferensi pers virtual yang diselenggarakan Baby Happy, Kamis (4/11).

Banyak yang bisa menyebabkan iritasi mulai dari keringat penyumbat pori-pori, jenis detergen atau bahan baju, hingga jenis popok. Penyebab lainnya apaling sering alergi protein susu sapi.

"Bentuk khasnya berupa ruam merah bulat di kedua pipi. Ruam umumnya tidak berbahaya dan sering terjadi, sehingga orang tua perlu melakukan deteksi dini untuk mencari tahu apa penyebab ruam pada anak mereka dan mencari solusinya," terang dia.

Agar kulit bayi sehat menurut dr Citra sebaiknya orang tua menjaga kelembaban kulit bayi dengan optimal. Hindari kekeringan atau zat yang mudah mengiritasi kulit seperti parfum atau deterjen, serta jauhkan dari alergen seperti debu atau bulu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top