Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis
Stabilisasi Nilai Tukar

Butuh Terobosan Besar Akhiri Pelemahan Rupiah

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pemerintah dan Bank Indonesia (BI) harus melakukan terobosan untuk mengakhiri keterpurukan nilai tukar rupiah. Fundamental perekonomian nasional perlu diperkuat dan kenaikan suku bunga acuan perlu dilanjutkan untuk menekan aliran investasi keluar dari lasar keuangan dalam negeri.

Direktur Eksekutif Indef, Esther Sri Astuti mengatakan kondisi nilai tukar yang kian melemah ini berdampak buruk bagi ekonomi Indonesia karena disebabkan oleh sejumlah hal. Pertama, porsi utang luar negeri itu besar sehingga butuh dollar AS untuk bayar utang baik cicilan dan bunganya.

Kedua, karena porsi impor yang makin tinggi sehingga membuat kebutuhan dollar AS untuk alat pembayaran juga meningkat.

"Ketiga, deindustrialisasi dini sehingga kemampuan Indonesia menciptakan produk lokal untuk dikonsumsi di pasar domestik maupun luar negeri kurang," ucap Esther pada Rabu (15/5), menanggapi fenomena pelemahan tukar rupiah.

Selain itu, menurut Esther, ada solusi cepat dan sementara untuk bisa dilakukan untuk stabilisasi nilai tukar. Cara tersebut dengan menaikkan tingkat suku bunga untuk mencegah capital flight meskipun berdampak pelemahan di sektor riil.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top