Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Prospek Usaha

BUMI Kantongi Pendapatan Penjualan USD3,67 Miliar

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Bumi Resources Tbk (BUMI) sepanjang sembilan bulan tahun 2018 membukukan pendapatan penjualan sebesar 3,67 miliar dollar AS. Kemudian, laba kotor sebesar 983,2 juta dollar AS dan laba usaha sebesar 794,9 juta dollar AS.

Sementara laba sebelum pajak sebesar 700,7 juta dollar AS. Direktur sekaligus Sekretaris Perusahaan Bumi Resources, Dileep Srivastava, mengatakan untuk laba bersih konsolidasi setelah pajak sebesar 343,5 juta dollar AS dan laba bersih inti (diatribusikan kepada BUMI di luar BRMS) sebesar 237 juta dollar AS.

Sedangkan laba bersih setelah penyesuaian atas kepentingan non-pengendali sebesar 205,3 juta dollar AS dan ekuitas bersih konsolidasi menjadi positif sebesar 909,2 juta dollar AS.

"Ikhtisar keuangan periode September 2018 berdasarkan konsolidasi penuh termasuk kontribusi 100 persen dari KPC & Arutmin," ungkapnya dikutip dari keterbukaan informasi, Rabu (7/11).

Terkait Arutmin, saat ini telah memulai produksi batu bara berkalori tinggi setelah 3 tahun terkendala, sehubungan dengan masalah yang dihadapi dengan operator tambang luar negeri.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top