Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

BSK Kumham Gelar Advokasi Hasil Kebijakan Tahun 2023

Foto : istimewa

BSK Kumham menggelar Advokasi Hasil Kebijakan Tahun 2023 di Jakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

Pada kegiatan advokasi masa ini, tidak lagi penyampaian hasil analisis berupa laporan yang akan dikomunikasikan, melainkan menyiapkan cerita atau dengan format menulis cerita pendek. Hal ini dapat dicontoh bagi pelaksanaan advokasi berikutnya, dengan merubah paradigma melaporkan menjadi bercerita, diharapkan para stakeholder dapat merasakan empati sehingga mendukung kebijakan yang di rekomendasikan.

Selanjutnya Fadillah memberikan rekomendasi kepada peserta kegiatan advokasi, khususnya para tim analis kebijakan di BSK Kumham. Pertama, advokasi kebijakan publik perlu dilakukan dalam rangka perbaikan dan/atau perubahan kebijakan (policy reform), berangkat dari evaluasi.

Kedua, Penerima manfaat dari aktivitas analisis kebijakan publik adalah para stakeholders kebijakan, harus diperjelas posisinya apakah pro/kontra terhadap kebijakan tersebut.

Ketiga, tindak lanjut advokasi kebijakan harus berorientasi pada policy adoption. Terakhir, langkah yang dapat diambil adalah evaluasi normatif dan sumatif, penguatan policy story, studi kelayakan rekomendasi kebijakan, membuat policy map, melakukan stakeholders analysis dan aktivasi, dan strategi-strategi komunikasi kebijakan.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top