Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Rabu, 19 Mar 2025, 23:55 WIB

BPBD Tangerang Sebut Banjir di Cipondoh Sudah Berangsur-angsur Surut

Sejumlah warga Kampung Candulan, Cipondoh, Kota Tangerang, Banten berada di tengah banjir di pemukiman warga setempat.

Foto: Antara

Tangerang - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang, Banten mengungkapkan kondisi banjir di Kampung Candulan, Cipondoh berangsur-angsur surut setelah merendam pemukiman warga sejak Selasa (18/3).

"Siang ini, warga terdampak yang sebelumnya mengungsi di posko siaga bencana, sebagian telah kembali ke rumah masing-masing," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang Andia Suherlandia Rahman di Tangerang, Rabu (19/3).

Ia mengatakan BPBD Kota Tangerang tetap menyiagakan petugas untuk mengevakuasi sekaligus membantu mobilitas masyarakat terdampak di sekitar lokasi banjir.

Hal ini untuk mengantisipasi banjir susulan karena adanya potensi hujan ekstrem yang diprediksi masih berlangsung di Kota Tangerang sampai dengan akhir bulan mendatang.

“Kami terus menugaskan petugas di lapangan untuk bersiaga membantu evakuasi warga bila diperlukan sekaligus memantau perkembangan kondisi terkini yang ada di lapangan,” katanya.

Lurah Petir Abdur Rohim mengatakan kondisi banjir di Kampung Candulan diakibatkan meluapnya debit air dari Kali Angke dan Bendungan Porong yang berada di sekitar pemukiman.

Banjir merendam kawasan RW06 dan RW07 dengan ketinggian air sekitar 60-80 sentimeter dan saat ini sudah berangsur-angsur surut sehingga warga kembali ke pemukiman.

"Saat ini sudah dipastikan sebagian besar telah mulai surut, tidak hanya itu, posko pengungsian yang tadi malam dipenuhi puluhan warga mulai berangsur sepi,” katanya.

Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang telah mendistribusikan bantuan makanan untuk masyarakat terdampak banjir di Kampung Candulan.

Kepala Dinsos Kota Tangerang Mulyani menuturkan pihaknya telah mendistribusikan 500 paket makanan yang disalurkan secara langsung melalui posko siaga bencana yang didirikan di beberapa titik lokasi di Kelurahan Petir dan Gondrong.

Bantuan paket makanan yang disalurkan telah dimanfaatkan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sahur di tengah bulan Ramadhan.

"Dinsos Kota Tangerang telah menyiapkan bantuan susulan bila dibutuhkan menunggu koordinasi mengenai kondisi terkini di lokasi terdampak banjir meski sudah surut," ujarnya.

Redaktur: Andreas Chaniago

Penulis: Antara

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.