Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bosch Rexroth Hadirkan Solusi Otomasi Industri 4.0 Terpadu

Foto : istimewa

bosch

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA -Sektor manufaktur alias industri pengolahan masih menjadi penopang pertumbuhan ekonomi pada kuartal III-2023.Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, industri pengolahan pada kuartal III-2023 berhasil tumbuh 5,20 persen secarayear on year (YoY). Pertumbuhan inilebih tinggi dari pertumbuhan PDB nasionalyang sebesar 4,94 persen.

"Performa positif industri manufaktur Indonesia menjadi gambaran optimisme para pelaku usaha atas potensi ekonomi sektor ini. Mendukung itu, pada ajang Manufacturing Indonesia 2023, Bosch Rexroth kembali menghadirkan portfolio kami untuk automasi pabrik guna memperkuat implementasi Industri 4.0 bagi para pelaku industri manufaktur di Indonesia," ungkapManaging Director Bosch Rexroth di Indonesia Kristo Kenmart, di Jakarta Kamis (7/12).

Guna mendukung pertumbuhan sektor manufaktur di Indonesia, Bosch, perusahaan penyedia layanan dan teknologi global, kembali berpartisipasi dalam Manufacturing Indonesia 2023. Pada partisipasi keenamnya di ajang pameran peralatan pengolahan internasional terbesar di Asia ini,Bosch Rexrothmenghadirkan jajaran solusi teknologi untuk automasi industri.

Dalam ranah otomasi pabrik di Indonesia, tantangan seperti kurangnya tenaga terampil dan biaya penerapan peralatan/teknologi automasi yang dianggap tidak efisien, turut menghambat implementasi Industri 4.0. Menjawab itu, Bosch Rexroth di ajang Manufacturing Indonesia menawarkan jajaran solusi teknologi yang siap berkolaborasi secara harmonis, disesuaikan, dan lengkap sebagaimana seharusnya otomasi industri.

Tema tersebut mencerminkan prinsip pendekatan Bosch Rexroth terhadap automasi integrasi teknologi yang mulus guna menciptakanekosistem yang selaras, fleksibilitas platformuntuk menyesuaikan solusi dengan beragam bahasa pemrograman dan aplikasi pihak ketiga. Bukan hanya itu menawarkan solusikomprehensifdengan melibatkan tidak hanyahardwaredansoftware, tetapi juga layanan penyerta seperti manajemenlifecycle, keamanan, dan konektivitas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top