BNPB serahkan satu unit dapur tambahan bagi Pemkab Banjar
Anggota DPR RI Syaifullah Tamliha (kanan) menyerahkan bantuan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) berupa satu mobil ambulans secara simbolis kepada Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan Ikhwansyah (tengah) di Martapura, Kamis (18/1/2024).
Foto: ANTARA/HO-Kominfo Kabupaten BanjarMartapura - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyerahkan satu unit dapur umum tambahan bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar Provinsi Kalimantan Selatan untuk mendukung penanganan bencana.
Anggota DPR RI Syaifullah Tamliha menyerahkan bantuan BNPB tersebut kepada Pemkab Banjar di Martapura.
"Alhamdulillah, kami mewakili Bupati Banjar Saidi Mansyur menerima satu unit dapur umum bantuan dari BNPB diserahkan anggota DPR RI," ujar Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Banjar Ikhwansyah saat dikonfirmasi di Martapura, Banjar, Jumat.
Selain itu, Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) juga memberikan bantuan satu unit mobil ambulans untuk kemaslahatan bagi Desa Pasayangan Utara Kecamatan Martapura.
Menurut Ikhwansyah, bantuan yang diterima dari pemerintah pusat itu sangat membantu penanganan bencana di lapangan karena dapat dioperasikan melayani kebutuhan warga korban bencana.
Sementara itu, Anggota DPR RI Syaifullah Tamliha mengungkapkan bantuan dapur umum dari BNPB itu memiliki kapasitas memasak 1.000 bungkus nasi setiap beberapa jam.
"Sehingga membantu penyediaan konsumsi saat bencana," ucap Syaifullah.
Pambakal (kepala desa) Desa Pasayangan Utara Muhammad Zayadi mewakili masyarakat desa mengucapkan terima kasih kepada BPKH yang membantu satu unit mobil ambulans untuk dibutuhkan masyarakat setempat.
"Selain untuk keperluan warga desa, mobil ambulans tersebut juga bisa dimanfaatkan santri dan santriwati yang mondok sehingga mereka terbantu saat dalam kondisi darurat di lapangan," ucapnya.
Selain bantuan dapur umum dan mobil, bantuan lain juga diserahkan di antaranya dana renovasi mushala sebesar Rp5 juta, bantuan rumah sejahtera terpadu untuk warga miskin senilai Rp20 juta dari Kementerian Sosial.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- Desa Energi Berdikari Pertamina di Indramayu Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi
- Genap 70 Tahun, Ini 5 Film Godzilla Kurang Terkenal yang Juga Perlu Ditonton
- Haris Azhar Temukan Data Dugaan Politisasi Hukum di Pilkada Banten
- Ini Rekomendasi Liburan Akhir Pekan di Jakarta, Ada Konser K-pop 2NE1
- Kemenparekraf Aktivasi Keep the WonderxCo-Branding Wonderful Indonesia