Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Strategi Bisnis - Pertumbuhan Kredit Bank Mandiri Mencapai 11,8 Persen

BMRI Kaji Tiga Opsi Pendanaan Valas

Foto : Koran Jakarta/M Fachri

PAPARAN KINERJA - Direktur Bisnis Kecil dan Jaringan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), Hery Gunardi (kedua dari kiri), Direktur Treasury dan International Banking Darmawan Djunaidi dan Direktur TI & Operasi Rico Usthavia Frans (kiri) berbincang sebelum paparan kinerja Bank Mandiri triwulan II-2018 di Jakarta, Kamis, (19/7).

A   A   A   Pengaturan Font

Rasio Non Performing Loan (NPL) Bank Mandiri pun membaik dari 3,82 persen pada Triwulan II /2017 menjadi 3,13 persen pada triwulan II-2018 sehingga memangkas alokasi biaya pencadangan Bank Mandiri menjadi 7,9 triliun rupiah dari 9,3 triliun rupiah pada periode sama tahun sebelumnya.

Sementara itu, Direktur Bisnis Kecil dan Jaringan Bank Mandiri, Hery Gunardi, menyatakan kinerja solid menunjukkan Bank Mandiri telah melakukan perbaikan yang signifikan, baik dari sisi pengelolaan aset produktif serta penajaman fokus bisnis, meskipun kondisi perekonomian eksternal masih belum sepenuhnya kondusif.

"Kami berupaya untuk terus agresif dalam menangkap peluang bisnis dengan memanfaatkan kekuatan produk dan layanan keuangan Mandiri Group. Kami juga konsisten dalam melakukan efisiensi biaya dan optimalisasi recovery kredit bermasalah agar tetap dapat membukukan profitabilitas dan memberi keuntungan kepada pemegang saham," pungkasnya.


Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top